Mohon tunggu...
heru suti
heru suti Mohon Tunggu... Administrasi - Merdeka

Menulis untuk menghasilkan tulisan

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Bellingham, Maguire, dan Barisan Penyerang Timnas Inggris

22 November 2022   05:50 Diperbarui: 22 November 2022   05:53 333
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Setelah gol Iran atau pada saat skor 4-1, tiga penyerang/gelandang serang penopang Kane diganti semua.

Masuk Marcus Rashford menggantikan posisi Bukayo Saka, Phil Foden menggantikan Mason Mount dan Jack Grealish menggantikan Raheem Sterling.

Ajaib, kontribusi pertama Marcus Rashford dalam pertandingan ini adalah mencetak gol setelah mendapat umpan dari Harry Kane.

Gol kelima Inggris untuk membuat skor jadi 5-1 dan gol pertama Rashford di Piala Dunia.

Harry Kane sendiri akhirnya juga ditarik keluar digantikan oleh penyerang asal Newcastle United, Callum Wilson.

Sayang buat Kane, saat timnya panen gol ia justru absen bikin gol. Padahal ia adalah top skor Piala Dunia 2018 dan banyak orang memprediksi ia akan diuntungkan karena berada di grup dengan Iran yang bisa saja ia bobol gawangnya beberapa kali untuk nabung gol dalam rangka mempertahankan gelar top skor.

Meski tidak mencetak gol namun kontribusai Kane di pertandingan ini cukup besar melalui umpan-umpannya yang menjadi dua assist maupun pergerakannya yang rajin menjemput bola untuk membuka serangan.

Angka 6-2 tentu cukup fantastis. Tapi yang perlu diingat bagi fans Inggris adalah lawan yang dihadapi baru Iran.

Di pertandingan lain grup B, Wales bermain imbang 1-1 dengan Amerika Serikat. Dengan demikian saat ini Inggris memuncaki grup B dengan nilai tiga, diikuti Wales dan AS yang masing-masing mendapat satu poin. Sedangkan Iran ada di posisi juru kunci dengan poin nol.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun