Perkumpulan Kerlip berkomitmen untuk menjadikan peserta didik pembaca yang efektif dalam giat Gembira menjadi Keluarga Peduli Pendidikan Ramah Anak, Bermutu, dan Tanpakekerasan.  Keluarga Indonesia dapat melaksanakannya secara mandiri dalam  6 langkah berikut
1. MeSRA BertuahÂ
2. Ragam 20 Menit yang Memukau
3. Opera di POMG Kelas
4.Ork3stra di dasawisma
5. Simphoni Keluarga di upacara bendera
6. Simphoni Bangsa dalam rangkaian BIS Panutan
Dalam pelaksanaannya, KerLiP mengajak guru dan orangtua/wali menumpuk kebiasaan mendengarkan dan menanggapi suara anak dengan sungguh-sungguh dengan kebiasaan anak membaca nyaring 15 menit setiap pagi dan menyampaikan gagasan untuk mengikat makna yang dibaca dalam kegiatan sehari-hari. Rumah, kelas, lingkungan, sekolah, dan ruang perjumpaan tanpa batas di media sosial menjadi wahana untuk menumbuhkan kebanggaan menjadi Profil Pelajar Pancasila yang ramah anak.Â
Wakaf Buku Tebar Ilmu (WBTI) yang diinisiasi almarhum ayahanda Fitry akan kami salurkan kepada 260 kepala sekolah, guru,dan peserta didik di 20 mitra POP KerLiP. Besar harapan Ensiklopedia Lintas Sejarah Indonesia (ELSI) yang merupakan masterpiece almarhum menjadi bacaan favorit anak, keluarga, dan sekolah dalam upaya mengukuhkan jati diri bangsa Indonesia yang berkebinekaan global dalam rangkaian Gembira Menjadi Keluarga Peduli Pendidikan Ramah Anak, Bermutu, dan Tanpakekerasan (Panutan).Â
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H