Semua materi pembelajaran bisa diintegrasikan dalam kegiatan ini. Guru kelas akan mengklasifikasikan materi dan mengusulkan arah kunjungannya sesuai materi. Tentu saja dengan pendampingan ekstra.
Kita perlu mengevaluasi semua yang berkaitan dengan pendidikan. Apalagi yang berpotensi akan merugikan dan membahayakan keselamatan anak. Apalagi saat ini kondisi alam kita yang sangat ekstrim.
Akhir tahun ini kita sepakat, semua bentuk kunjungan belajar kita pending dan batalkan saja. Apalagi mengingat iklim yang sangat ekstrim, musibah dimana-mana.
Sumatera Barat saat ini hampir lumpuh, korban banjir dan lahar dingin dua hari yang lalu masih menyisakan trauma yang mendalam. Lebih dari lima puluh nyawa melayang. Ratusan rumah dan bangunan hancur. Jalan-jalan utama menuju ibukota provinsi Sumatera Barat hampir semuanya putus.
Studi tour ataupun kunjungan Edukasi dan apapun namanya tetap perlu di evaluasi, di kaji ulang dengan hati-hati dan objektif sehingga kegiatan -keguata pendukung pendidikan menjadi lebih baik. Amiin
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H