Lucunya, untuk pertama kalinya aku menonton film ini secara tuntas dari awal hingga akhir adalah sekira 2 tahun lalu dari Youtube.
Baru nyambung jalan ceritanya, dan bisa lebih kritis karena "dikawal" dengan membaca sejarah dari berbagai versi mengenai komunisme di Indonesia. Tentang Sukarno, Suharto, dan tokoh-tokoh di sekitar mereka.
Jadi tahun 90-an dulu ke mana saja? Melihat Dunia dalam Berita saja aku langsung pulas, boro-boro nonton film berjam-jam sampai tengah malam.
Ketika ditanya guru di kelas besok paginya, tinggal jawab seperti jawaban teman yang diulang-ulang sejak kelas 1. Beres.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H