Salah satu buku saham favorit saya yang ditulis oleh penulis sekaligus investor lokal adalah "Multibagger" ditulis oleh Rivan Kurniawan.
Buku ini berkisah tentang perjalanan dan pengalaman hidup si penulis dalam mengarungi dunia pasar saham Indonesia, proses jatuh dan bangun, hingga cerita proses menemukan saham yang memberikan keuntungan diatas 100% alias mutibagger. Buku ini sangat saya rekomendasikan untuk investor pemula.
Buku-buku lain tentang saham yang bisa dibaca adalah buku terjemahan yang ditulis Peter Lynch, salah satunya berjudul "One Up On Wall Street". Salah satu poin menarik dari buku ini menjelaskan beberapa kategori saham perusahaan. Meskipun mengambil lokus saham-saham perusahaan di Amerika, prinsip-prinsip tersebut sangat relevan untuk diterapkan di bursa saham kita.
Kemudian buku-buku yang mengisahkan tentang perjalanan investasi Warren Buffett. Buku "Sukses berinvestasi ala Buffett" ditulis oleh James Pardoe mengisahkan prinsip-prinsip berinvestasi saham yang diajarkan sekaligus ditekuni Buffett sehingga bisa menjadi investor yang sukses.
Buku berikutnya adalah "The Deals of Warren Buffett" ditulis Glen Arnold. Buku ini mengisahkan alur berpikir dan sejarah perjalanan investasi saham yang pernah dilakukan oleh Buffett. Ada banyak kisah yang bisa kita jadikan pembelajaran.
Bagaimana dengan kisah investor sukses dalam negeri, Lo Kheng Hong? Sejauh ini yang saya tahu, ia tak pernah menulis buku tentang investasi saham. Belakangan memang sudah ada buku yang berisi perjalanan investasinya ditulis Lukas Setiaatmaja.
Saya belum membelinya. Namun tulisan-tulisan Lukas Setiaatmaja tentang prinsip investasi Lo Kheng Hong sudah sering saya baca karena saya berlangganan salah satu koran bertema bisnis dan investasi.
Saya juga menyimpan dan sudah berulang-ulang menonton video Lo Kheng Hong saat sedang menyampaikan ceramah tentang saham.
Ketiga, buku "Psychology of Money"
Buku yang ditulis Morgan Housel ini membuat saya sangat terkesan. Buku ini tentu saja tidak sedang berbicara spesifik tentang seluk beluk instrumen investasi, saham misalnya.
Dalam bukunya, Housel justru banyak mengangkat tema-tema paling fundamental tentang uang yang menurutnya sangat berkaitan dengan psikologi. Sangat unik sehingga ada yang menyebut buku ini sebagai buku keuangan terbaik dengan ide paling orisinal.