Permasalahan Rohingya Juga Sempat Meresahkan Masyarakat Buddha Indonesia.
Apabila permasalahan Rohingya tidak cepat ditangani oleh Pemerintah Indonesia, akan dipastikan menjadi picu yang bisa membuat konflik horizontal antar agama Buddha dengan agama Islam di Indonesia. Gejala konflik itu sudah sangat terlihat ketika Pemerintah Daerah Aceh meminta penutupan seluruh Vihara Budha di Banda Aceh. Hal ini dilakukan oleh pemerintah daerah Aceh karena tidak adanya protes keras dan cepat dari komunitas Buddha di Indonesia terhadap kasus Rohingya ini. (voa-islam.com)
[caption id="attachment_201332" align="aligncenter" width="406" caption="Jusuf Kalla Bersama PMI Berhasil Masuk ke Pengungsian di Arakan Mayanmar (lensaindonesia.com)"]
Missi Penyelesaian dan Perdamaian Yang Bisa Disumbangkan Indonesia.
- Mengusulkan kepada pemerintah Myanmar agar secepatnya dapat menyelesaikan permasalahan Rohingya dan usulan ini diperkuat oleh usulan PBB dan UNHCR, ASEAN dan penegahnya adalah utusan diplomasi Pemerintah Indonesia,
- Libatkan tokoh terpandang yang mewakili seluruh komunitas agama Buddha di Indonesia seperti Walubi, sehingga ada hubungan horizontal yang akrab antar agama Buddha Indonesia dengan agama Buddha Myanmar. Missi perwakilan agama Buddha Indonesia adalah membawa pesan bahwa diskriminasi dan pembunuhan terhadap etnis Rohingya akan sangat berdampak negatif terhadap kaum minoritas agama Buddha di Indonesia,
- Pertikaian yang sudah masuk dalam kategori genocide yang didukung Pemerintah Junta Militer dapat dibawa kepada Mahkamah Internasional sebagai pelanggaran HAM berat jika Pemerintah Myanmar tidak mau melakukan solusi terhadap etnis Rohingya.
- Missi selanjutnya adalah membuat kesepakatan disaksikan perwakilan Internasional daerah Arakan dan sekitarnya diakui oleh pemerintah Myanmar sebagai daerah tempat kehidupan dan hak hidup masyarakat etnis Rohingya dan diakui kewarganegaraannya. Hal ini adalah sesuai dengan visi dan misi ajaran Buddha. (Ashwin Pulungan)
Semoga penyelesaian permasalahan etnis Rohingya dapat terjadi dalam waktu dekat ini, dan pemerintah Myanmar mau melakukan solusi pertikaian agar imbas permasalahan Rohingya tidak mengganggu ketentraman kehidupan dunia. Serta etnis Rohingya sebagai saudara se-Iman rakyat Indonesia bisa kembali menikmati kehidupan di Myanmar jauh lebih baik lagi. Amin.
Salam, persatuan dan kesatuan serta ketentraman NKRI.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H