BAB III. PENUTUP
3.1 Kesimpulan........................................................................................ 10
3.2 Saran.................................................................................................. 13
DAFTAR PUSTAKA............................................................................... 14
LAMPIRAN
BAB I
PENDAHULUAN
1.1 Latar Belakang
Teori Strukturalisme genetik merupakan teori yang berada di bawah payung sosiologi sastra.Strukturalisme genetik lahir dari seorang sosiolog Perancis, Lucien Goldmann.Kemunculan teori ini disebabkan karena adanya ketidakpuasan terhadap pendekatan strukturalisme, yang kajiannya hanya menitikberatkan pada unsur-unsur instrinsik tanpa memperhatikan unsur-unsur ekstrinsik sebuah karya sastra, sehingga karya sastra dianggap lepas dari konteks sosialnya.
Strukturalisme genetik mencoba untuk memperbaiki kelemahan pendekatan Strukturalisme, yaitu dengan memasukkan faktor genetik di dalam memahami karya sastra.Strukturalisme Genetik sering juga disebut strukturalisme historis, yang menganggap karya sastra khas dianalisis dari segi historis.Goldmann bermaksud menjembatani jurang pemisah antara pendekatan strukturalisme (intrinsik) dan pendekatan sosiologi (ekstrinsik).