Mohon tunggu...
Wuri Handoko
Wuri Handoko Mohon Tunggu... Administrasi - Peneliti dan Penikmat Kopi

Arkeolog, Peneliti, Belajar Menulis Fiksi

Selanjutnya

Tutup

Humaniora Artikel Utama

Ketika Kubur-kubur Kuno Bicara

4 Oktober 2021   08:13 Diperbarui: 4 Oktober 2021   20:20 4091
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilustrasi Kompleks Makam Kya Mojo dan pengikutnya, terletak di Kabupaten Minahasa. Sumber: Irfanuddin W.Marzuki/ Balar Sulut

Jejak kubur-kubur kuno yang dihimpun tim arkeolog Balar Sulut, masih terus diteliti untuk menemukan jejak-jejak pemukiman dan perkembangan kota multikultur di Sulawesi Utara. 

Pada masa kolonial kedatangan bangsa kolonial dengan membawa pengaruh agama dan budaya. Jejaknya juga dapat dirunut dari kubur-kubur kunonya. 

Salah satu catatan anggota tim riset, mencatat adanya temuan makam seorang penginjil. 

Pendeta Nicolaas Philip Wilken yang lahir pada tanggal 10 Mei 1813 di Aurich Friesland Timur Jerman. Melayani di Tomohon selama 35 tahun. 

Dedikasinya menjadi catatan emas dalam merintis pelayanan Kristen dan pendidikan di Minahasa khususnya Tomohon. 

Ia mendirikan 20 jemaat dan mengarsiteki bangunan gereja dan sekolah. 20 jemaat yang dibentuk Wilken, yakni Kakaskasen, Kinilow, Tinoor, Kayawu, Wailan, Talete, Paslaten, Kolongan, Matani, Kamasi, Rurukan, Kumelembuai, Walian, Sarongsong, Lahendong, Pinaras, Tondangow, Pangolombian, Woloan, Taratara serta Tataaran.

Pendeta Nicolaas Philip Wilken meninggal 22 Februari 1878, dimakamkan di Kelurahan Talete Tomohon.

Di Amurang, Minahasa Selatan juga ditemukan makam penginjil yang sangat popular. 

Namun justru makamnya, ditemukan dalam sebuah singkapan tanah pekuburan yang tergerus. 

Ilustrasi temuan inskripsi nisan kubur kuno seorang Penginjil, di Amurang, Minahasa Selatan. Sumber : Tim Riset Balar Sulut
Ilustrasi temuan inskripsi nisan kubur kuno seorang Penginjil, di Amurang, Minahasa Selatan. Sumber : Tim Riset Balar Sulut

Ilustrasi Tim Arkeolog Balar Sulut saat meneliti makam kuno penginjil di Minahasa Selatan. Sumber: Tim Riset Balar Sulut
Ilustrasi Tim Arkeolog Balar Sulut saat meneliti makam kuno penginjil di Minahasa Selatan. Sumber: Tim Riset Balar Sulut

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
  6. 6
  7. 7
Mohon tunggu...

Lihat Konten Humaniora Selengkapnya
Lihat Humaniora Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun