Mohon tunggu...
Writerpreneur Indonesia
Writerpreneur Indonesia Mohon Tunggu... -

Akun 'kloningan' ini dibuat sehubungan dengan proyek pembuatan buku berjudul (sementara) "Writerpreneur, Membangun Bisnis Digital dari Menulis" yang bakal diterbitkan Elex Media Komputindo. Tulisan-tulisan senada bisa dilihat di facebook writerpreneurindonesia, blog Writerpreneur Indonesia dan twitter @writerpreneur_i

Selanjutnya

Tutup

Inovasi

Tips Praktis Mengetik Cepat, Secepat Superhero The Flash

9 Juli 2016   15:12 Diperbarui: 9 Juli 2016   15:54 52
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
situs keybr.com, tempat berlatih mengetik cepat online

situs keybr.com, tempat berlatih mengetik cepat online
situs keybr.com, tempat berlatih mengetik cepat online
Jika enggan berlatih online, Anda perlu berlatih secara langsung dengan mengetik dan mengetik. Penelitian memperlihatkan, mereka yang bisa mengetik dengan cepat itu berlatih tiga kali lebih keras. Memang ketika baru mulai mengetik cepat, akan banyak kesalahan huruf. Namun untunglah ada tombol delete sehingga kesalahan itu bisa diselesaikan dengan mudah.

2) Membuat garis besar

Selain kecepatan jari tangan, faktor yang bisa mempercepat pengetikan adalah membuat garis besar tulisan. Sebelum mengetik, tuliskan apa pokok pikiran, garis besar dan poin-poin yang akan dibahas. Tuliskan juga sumber acuan dan data yang dibutuhkan. Tuliskan semua sumber yang didapat sekalipun tidak semua akan digunakan.

Keberadaan garis besar akan membuat pengetikan berlangsung mengalir karena Anda tak perlu berlama-lama berpikir sebab apa yang akan diketik sudah tertuang dalam garis besar.

3) Podomoro technique

Untuk lebih produktif, ada satu trik yang bisa dicoba, yakni Podomoro technique. Teknik Podomoro merupakan metode manajemen waktu yang dikembangkan Francesco Cirillo di akhir tahun '80-an. Teknik ini disebut podomoro (kata dalam bahasa Italia yang artinya tomat) karena semasa mahasiswa Cirillo menggunakan timer berbentuk tomat.

Teknik Podomoro memecah pekerjaan dalam interval waktu tertentu, biasanya 25 menit. Jadi dengan teknik ini, Anda mengetik cepat dalam waktu 25 menit, dan kemudian beristirahat 5 menit. Lakukan 4 kali, dan di interval keempat, beristirahat 15 menit.

Teknik ini terbukti berhasil bagi banyak orang karena membantu mereka tetap fokus dan mengembalikan semangat dan energi.

***

Kemampuan mengetik cepat hanya bisa didapat dengan berlatih tanpa henti, dan terus menulis. Semakin banyak konten yang ditulis, Anda akan semakin optimal melakukan riset dan menuangkan pokok pikiran dalam garis besar tulisan. Anda juga akan melatih kemampuan menjadi editor, karena tulisan yang dibuat dengan kecepatan tinggi memiliki sejumlah kesalahan huruf.

Anda memang tak akan pernah bisa mengetik secepat The Flash, karena Anda hanya manusia biasa dan bukan superhero.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Inovasi Selengkapnya
Lihat Inovasi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun