Mohon tunggu...
Wiwin Zein
Wiwin Zein Mohon Tunggu... Freelancer - Wisdom Lover

Tinggal di Cianjur

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Siapa akan Mendapatkan Tanda Tangan Wonderkid Italia Cesare Casadei?

6 Januari 2025   12:22 Diperbarui: 6 Januari 2025   12:22 83
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Cesare Casadei kala mendapatkan penghargaan Golden Boot sebagai pencetak gol terbanyak di Piala U20 2023 (Sumber: kompas.com)

Sejak awal banyak klub yang menunjukkan ketertarikan kepada Casadei. Terutama klub-klub yang berasal dari "kampung halaman" Casadei, yakni klub-klub Serie A Italia.

Fiorentina dan Napoli sempat dikabarkan jadi klub terdepan yang berupaya mendapatkan Casadei. Begitu pula dengan Lazio dan Juventus. Selain itu klub Serie A lain yang juga disebut-sebut tertarik mendatangkan Casadei adalah Monza, Torino, dan AC Milan.

Sedangkan dari luar Serie A, klub yang tertarik ingin merekrut Casadei adalah salah satu klub Premier League, yakni Leicester City.

Namun dalam perkembangan terakhir, klub yang bergerak cepat untuk mendatangkan Casadei adalah Torino. Klub asal kota Turin itu dikabarkan sudah melayangkan tawaran kepada Chelsea sebesar 12 juta Euro. Casadei sendiri dikabarkan setuju pindah ke klub berjuluk Il Toro itu.

Hanya saja Chelsea belum sepakat tentang masalah harga. Si Biru menginginkan harga lebih mahal untuk Casadei, yakni sebesar 20 juta Euro.

Jika tidak ada kesepakatan masalah harga bisa jadi Casadei gagal berseragam Torino. Tapi kemudian tentu bisa jadi ada klub Serie A lain yang siap dengan harga yang diinginkan Chelsea.

Klub yang dimaksud mungkin Juventus, mungkin Monza, mungkin Lazio, tapi bisa juga AC Milan. Salah satu klub itu mungkin yang akan mendapatkan Casadei.

Siapa sesungguhnya yang akan mendapatkan tanda tangan Casadei? Kita lihat saja perkembangannya nanti

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun