Sejauh ini Real Madrid dan AC Milan adalah dua tim Eropa yang merajai raihan trofi Piala/Liga Champions UEFA. Tak ada tim Eropa lain yang mampu menyamai keduanya.
Real Madrid adalah peraih trofi Piala/Liga Champions UEFA sebanyak 14 kali. Sementara itu AC Milan merupakan peraih trofi Piala/Liga Champions UEFA sebanyak 7 kali (setengah dari Real Madrid).
Madrid meraih trofi Piala/Liga Champions UEFA pertama kali tahun 1956 dan kemudian selanjutnya berturut-turut tahun 1957, 1958, 1959, 1960. Selanjutnya tahun 1966, 1998, 2002, 2014, 2016, 2017, 2018, 2022, dan 2024.
Sementara itu AC Milan meraih trofi Piala/Liga Champions UEFA pertama kali tahun 1963. Selanjutnya tahun 1969, 1989, 1990, 1994, 2003, dan 2007. Â
Selain kedua tim itu, sebut saja Liverpool, Bayern Munchen, Barcelona, Ajax Amsterdam, Inter Milan, Manchester United, Juventus atau Benfica misalnya, hanya mampu meraih trofi Piala/Liga Champions UEFA di bawah Madrid dan Milan.
Liverpool dan Bayern Munchen baru meraih trofi Piala/Liga Champions UEFA sebanyak 6 kali. Barcelona baru meraih trofi Piala/Liga Champions UEFA sebanyak 5 kali. Ajax Amsterdam baru meraih trofi Piala/Liga Champions UEFA sebanyak 4 kali.
Kemudian Inter Milan dan Manchester United, baru meraih trofi Piala/Liga Champions UEFA masing-masing sebanyak 3 kali.
Sedangkan Juventus dan Benfica, keduanya masing-masing baru meraih trofi Piala/Liga Champions UEFA sebanyak dua kali.
Kini Real Madrid dan AC Milan akan saling berhadapan di matchday 4 Liga Champions UEFA 2024-2025. Laga kedua tim akan dilangsungkan di Santiago Bernabeu, Rabu dini hari WIB (06/11). Kick off akan dimulai pada pukul 03.00 WIB.
Saat ini Real Madrid berada di posisi ke-12 klasemen sementara "Fase Liga" Liga Champions. Los Blancos mengoleksi 6 poin dari tiga laga.
Sementara itu AC Milan menempati posisi yang lebih rendah dari Madrid. Milan berada di posisi ke-25 klasemen sementara "Fase Liga" Liga Champions. Rossoneri baru mengoleksi 3 poin dari tiga laga.
Laga antara Madrid dan Milan sebagai "dua raja" peraih trofi Piala/Liga Champions UEFA terbanyak tentu merupakan laga menarik. Akan tetapi pertandingan belum tentu berjalan seimbang.
Hal itu dikarenakan kekuatan Madrid dan Milan saat ini mungkin sedikit berbeda. Â Madrid masih memiliki skuad yang cukup mumpuni dan mewah. Madrid memiliki cukup banyak pemain bintang dengan banderol selangit.
Madrid memiliki Vinicius Junior yang berbanderol Rp. 3.476,33 Miliar. Madrid juga memiliki Kylian Mbappe dan Jude Bellingham yang berbanderol Rp. 3.128,70 Miliar. Belum lagi Federico Valverde yang berbanderol Rp. 2.259, 61 Miliar dan sejumlah pemain lain yang berbanderol di atas Rp. 1.000 Miliar.
Sedangkan Milan, saat ini memliki skuad yang tidak terlalu mewah, cenderung biasa saja. Milan tidak memiliki banyak pemain bintang yang berharga mahal.
Milan tidak memiliki pemain yang berbanderol mahal di atas Rp. 3.000 Miliar seperti Madrid. Pemain Milan paling mahal hanya berbanderol Rp. 1.303,62 Miliar (Rafael Leao) dan Rp. 1.042, 90 Miliar (Theo Hernandez).
Kehadiran para pemain dengan harga mahal tentu cukup berpengaruh kepada performa tim di lapanagn. Buktinya Madrid, memiliki performa yang cukup impresif dan relatif stabil. Sedangkan Milan memiliki performa yang relatif tidak stabil dan angin-anginan.
Madrid dan Milan keduanya sangat membutuhkan poin penuh demi memperbaiki posisi mereka di klasemen sementara "Fase Liga" Liga Champions. Keduanya tentu mengincar posisi "8 besar" demi tiket ke fase knockout babak 16 besar Liga Champions.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H