Mohon tunggu...
Wiwin Zein
Wiwin Zein Mohon Tunggu... Freelancer - Wisdom Lover

Tinggal di Cianjur

Selanjutnya

Tutup

Humaniora Pilihan

Selamat Tahun Baru Islam 1 Muharram 1446 Hijriyah

6 Juli 2024   21:09 Diperbarui: 6 Juli 2024   21:09 133
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Titik awal perhitungan tahun Hijriyah adalah peristiwa hijrah Nabi Muhammad SAW dari Mekkah ke Madinah yang terjadi pada tahun 622 Masehi. Jadi tahun pertama tahun Hijriyah bertepatan dengan tahun 622 Masehi.

Peristiwa hijrah merupakan peristiwa yang sangat penting dalam sejarah perkembangan Islam. Sebab peristiwa hijrah menandai awal dari terbentuknya masyarakat Muslim yang mandiri di Madinah berdasarkan ajaran Islam.  Selain itu peristiwa hijrah mencerminkan awal baru umat Islam dalam membangun kehidupan yang lebih baik dan adil.

Tak sekedar dijadikan penanda waktu, kalender Hijriyah juga memiliki signifikansi religius dan budaya bagi umat Islam. Bulan-bulan dalam kalender Hijriyah, yakni Muharram, Safar, Rabi'ul Awwal, Rabi'ul Akhir, Jumadil Awwal, Jumadil Akhir, Rajab, Sya'ban, Ramadan, Syawal, Dzulqa'dah, dan Dzulhijjah digunakan untuk menentukan dan menandai berbagai waktu ibadah, kegiatan keagamaan, dan peristiwa penting.

Sebut saja misalnya untuk menentukan pelaksanaan ibadah puasa Ramadan, pelaksanaan ibadah haji, hari raya Idul Fitri, hari raya Idul Adha, peristiwa Isra Mi'raj, dan lain-lain.

Penggunaan nama "Hijriyah" bukan hanya sekedar pilihan nama dari suatu peristiwa bersejarah. Lebih dari itu nama "Hijriyah" merupakan cerminan dari nilai-nilai perjuangan, keberanian, dan transformasi sosial yang diajarkan oleh Nabi Muhammad SAW.

Selamat tahun baru 1 Muharaam 1446 Hijriyah. Semoga tahun ini lebih baik dari tahun sebelumnya.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Humaniora Selengkapnya
Lihat Humaniora Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun