Mohon tunggu...
Wiwin Zein
Wiwin Zein Mohon Tunggu... Freelancer - Wisdom Lover

Tinggal di Cianjur

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Skenario Indonesia Lolos ke Babak 16 Besar Piala Asia 2023

20 Januari 2024   09:29 Diperbarui: 20 Januari 2024   14:39 816
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sumber: https://www.pssi.org/

Skenario pertama, Indonesia bisa menang atas Jepang di pertandingan ketiga fase Grup D. Dengan kemenangan atas Jepang praktis Indonesia mengoleksi 6 poin sehingga tak mungkin ada tim lain selain Irak yang menyamai raihan poin Indonesia.

Skenario ini paling aman bagi Indonesia untuk lolos ke babak 16 besar. Akan tetapi tentu saja skenario ini agak berbau "mission impossible". Hal itu dikarenakan Jepang bukan lawan yang mudah bagi Indonesia.

Jepang adalah raksasa sepak bola Asia. Kualitas para pemain Jepang juga sudah setara dengan kualitas pemain Eropa, bahkan dunia.

Peringkat FIFA Jepang pun jauh di atas Indonesia. Saat ini Jepang menempati posisi ke-17. Sementara Indonesia menempati peringkat ke-146. Selisih peringkat yang sangat jomplang.

Namun tentu saja bukan hal yang mustahil jika Indonesia mampu mengalahkan Jepang. Bisa saja tim "Garuda" mengalahkan tim "Samurai Biru".

Apalagi jika melihat kasus laga antara Irak versus Jepang. Ternyata Irak yang memiliki peringkat di bawah Jepang mampu mempermalukan raksasa sepak bola Asia.  Jepang bukan tim yang tidak bisa dikalahkan.

Skenario kedua, Indonesia bisa bermain imbang dengan Jepang di pertandingan ketiga fase Grup D. Dengan hasil itu Indonesia mengoleksi 4 poin, sama dengan Jepang.

Koleksi 4 poin sepertinya cukup aman bagi Indonesia untuk lolos ke babak 16 besar. Sebab dengan hasil itu kemungkinan besar Indonesia akan menempati "4 tim peringkat ketiga grup terbaik" yang berhak mendampingi juara dan runner up grup di babak 16 besar.

Skenario ketiga, Indonesia kalah dari Jepang. Tapi tim peringkat ketiga, minimal dari dua grup lain tidak bisa meraih lebih dari 2 poin. 

Skenario ini mungkin sedikit agak rumit, sebab menyangkut hasil tim lain dari grup lain. Tapi skenario ini paling memungkinkan dan paling realistis bagi Indonesia.

Kita andaikan saja Indonesia kalah dari Jepang. Tapi jika di Grup A Cina kalah dari Qatar dan di Grup B Suriah bermain imbang dengan India atau di Grup C Palestina bermain imbang dengan Hongkong misalnya, sudah bisa dipastikan Indonesia akan lolos ke babak 16 besar.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun