Mohon tunggu...
Wiwin Zein
Wiwin Zein Mohon Tunggu... Freelancer - Wisdom Lover

Tinggal di Cianjur

Selanjutnya

Tutup

Bola

Gianluca Vialli Sukses Menjalankan Rangkap Tugas Kala di Chelsea

13 Agustus 2021   06:17 Diperbarui: 13 Agustus 2021   06:52 1120
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Gianluca Vialli kala rangkap tugas sebagai player-manager di Chelsea (sumber : manado.tribunnews.com)

Di Chelsea, saat itu Gullit tidak hanya berperan sebagai pemain, tapi juga sebagai pelatih alias manajer tim. Istilahnya menjadi player-manager. Artinya Gullit mendapat tugas ganda alias rangkap tugas, yakni menjadi pemain sekaligus menjadi manajer.

Di musim pertamanya sebagai player-manager, Gullit sukses dan berhasil mempersemhakan Piala FA untuk Chelsea. Namun di musim keduanya performa Chelsea kurang meyakinkan, sehingga di pertengahan musim 1997-1998 Gullit dipecat sebagai player-manager. Gullit pun pensiun sebagai pemain.

Bagi Chelsea, persoalan pecat-memecat pelatih memang hal biasa. Kalau tidak sesuai ekspektasi, siapa pun bisa dibebastugaskan.  

Chelsea tidak mencari pelatih baru sebagai pengganti Gullit. Chelsea malah menunjuk lagi salah seorang pemain bintangnya sebagai player-manager. Pemain dimaksud tidak lain adalah Gianluca Vialli.

Sebagaimana halnya Gullit, Vialli dengan demikian mendapat tugas tambahan sebagai pelatih atau manajer Chelsea. Vialli mendapat rangkap tugas. Selain harus bisa menjebol gawang lawan, Vialli juga harus bisa mengatur para pemain dan tim.

Melanjutkan estafet sebagai player-manager dari Gullit, Vialli terbilang sukses. Vialli mampu memberikan tiga buah trofi.

Di akhir musim 1997-1998 Vialli sukses membawa Chelsea meraih Piala Liga. Selanjutnya Vialli juga sukses membawa Chelsea meraih Piala Winners UEFA dan Piala Super Eropa di musimyang sama..

Setali tiga uang dengan Gullit, musim selanjutnya Vialli juga kurang berhasil mengangkat performa Chelsea. Hukuman yang diberikan Chelsea kepada Vialli sudah bisa ditebak. Vialli dipecat.

Pasca dipecat Chelsea Vialli sempat melatih klub EPL lain, yakni Watford. Namun karena merasa kurang nyaman, Vialli hanya satu musim menjadi pelatih di sana.

Setelah itu Vialli tidak menangani tim mana pun. Vialli kembali ke Italia dan lebih memilih menjadi seorang komentator televisi.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun