Mohon tunggu...
Wiwin Zein
Wiwin Zein Mohon Tunggu... Freelancer - Wisdom Lover

Tinggal di Cianjur

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Menghitung Nasib Sampdoria, Mantan Klub Roberto Mancini yang Pernah Berjaya Tahun 1990-an

13 Juli 2020   22:09 Diperbarui: 13 Juli 2020   22:08 973
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Saat ini posisi Sampdoria di klasemen sementara berada diurutan ke-14. Sampdoria baru berhasil mendulang poin 35, dari 10 kali menang, 5 kali seri, dan 17 kali kalah.  Urutan ke-14 zona aman sebenarnya, tapi karena kompetisi masih bergulir dan masih menyisakan enam pertandingan  lagi, posisi Sampdoria masih rawan.

Kalau dalam pertandingan sisa itu terus menerus menelan kekalahan, hampir pasti Sampdoria akan terperosok kembali ke Serie B. Sebab tim urutan buncit yang berada di zona degradasu pun (urutan ke-20), yakni SPAL masih mungkin melampaui perolehan poin Sampdoria.

Artinya jika SPAL berhasil melampaui perolehan poin Sampdoria, maka posisi SPAL di  zona degradasi akan digantikan Sampdoria. Berarti dengan begitu, fixed Sampdoria terdegradasi kembali ke Serie B.

Tim-tim yang akan menjadi lawan Sampdoria di pertandingan sisa adalah Cagliari (16/7), Parma (19/7), Genoa  (23/7), Juventus (27/7), AC Milan (30/7), dan Brescia (3/8). Melawan Cagliari, Parma, Genoa, dan Brescia, Sampdoria mungkin tidak akan terlalu menemui kesulitan. Tetapi melawan Juventus dan AC Milan bukan hal yang mudah bagi Sampdoria.

Agar bisa selamat dari jurang degradasi, Sampdoria paling tidak harus bisa mendulang poin 48. Poin yang sudah diperoleh Sampdoria saat ini adalah 35. Berarti Sampdoria tinggal membutuhkan poin 13 lagi,

Melihat lawan-lawan yang akan dihadapi Sampdoria di pertandingan sisa, hanya Juventus dan AC Milan yang bisa dibilang cukup berat. Sementara empat tim lain, masih mungkin bisa  diatasi oleh Sampdoria.

Seandainya saja Sampdoria mampu mengatasi Cagliari, Parma, Genoa, dan Brescia, berarti 12 poin bisa diamankan. Sedangkan satu poin lagi bisa "mencuri" dari pertandingan  lawan Juventus atau  AC Milan.

Kalau skenario tersebut berjalan mulus, maka Sampdoria akan selamat dari jurang degradasi. Akan tetapi jika skenario tersebut tidak berjalan dengan baik, maka nasib Sampdoria akan tergantung dari tim lain yang berada di bawahnya.

Walau pun tidak berhasil mendulang sisa poin sebanyak 13, Sampdoria bisa selamat  dari jurang degradasi jika tim-tim yang  ada di bawahnya juga gagal mendapatkan poin  maksimal. Akan tetapi jika tim-tim yang ada di bawah Sampdoria berhasil mendapatkan poin maksimal dan Sampdoria tidak berhasil mendulang sisa poin sebanyak 13, maka ada kemungkinan Sampdoria akan terperosok kembali terdegradasi ke Serie B.

Dalam hal ini, untuk mendulang minimal 13 poin Sampdoria harus memacu para pemainnya untuk tampil  prima dan produktif mencetak gol. Terutama penyerang gaek andalan mereka Fabio Quagliarella harus  diasah agar semakin tajam.

Pemain andalan mereka yang lain, yakni Manolo Gabbiadini dan Gaston Ramirez bisa dipacu juga untuk lebih produktif. Sementara ini Gabbiadini sudah memberikan kontribusi 9 gol dan Ramirez 7 gol.  

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun