Mohon tunggu...
Biso Rumongso
Biso Rumongso Mohon Tunggu... Jurnalis - Orang Biyasa

Yang terucap akan lenyap, yang tercatat akan diingat 📝📝📝

Selanjutnya

Tutup

Gaya Hidup Pilihan

Ini Cerita Tentang Anak Lanangku

27 Agustus 2016   20:29 Diperbarui: 27 Agustus 2016   20:36 173
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Anak Lanangku (Kaos Coklat) bersama ibu dan adik dan teman adiknya di KFC D'Mall, Jalan Margonda, Depok, Selasa, 16 AGustus 2016 lalu.

Dengan demikian selain kami selalu tahu apa yang dikerjakan masing-masing, banyak masalah juga bisa dibicarakan dan dipecahkan saat itu juga.

Begitu pun dengan Anak Lanangku, setelah kepastian diterima di PTN, fase tak kalah melelahkan adalah mencari tempat kos yang cocok untuknya. Saya dan istri ikut terlibat dalam fase ini, bergantian mengantarkannya ke Solo.

Nah, sehari sebelum kepergiannya kembali ke Solo, acara Anak Lanangku di Depok begitu padat. Saya dan istri berbagi tugas.

Saya kebagian mengantar Anak Lanangku ke Herona Ekspedisi Pamulang untuk mengirimkan sepeda motor yang akan digunakannya untuk wira-wiri sebagai mahasiswa UNS. Tugas mengantarkan si bungsu les musik di Jalan Margonda pun dilakukan istri saya.

Setelah dari Herona, saya mengantarkannya ke tukang cukur untuk memangkas rambut tentunya.  Sebagai mahasiswa baru ia harus tampil rapih.

Dari situ kami selanjutnya bertemu di Depok Mall (D’Mall), persisnya di KFC D’Mall, restoran favorit kami. Resto tersebut tak jauh dari lokasi les piano anak bungsu kami di Purwacaraka.

Sebelumnya, ketika masih duduk di SD, Anak Lanangku juga pernah les sebagai penabuh drum juga di Purwacaraka. Dan dari les itulah mengantarkannya menguasai gitar, mampu melakukan aransemen, hingga menjadi vocal. Boleh dibilang ia menjadi “pentolan” di bandnya.

Kala itu KFC D’Mall yang sudah lama berdiri adalah langganannya. ,Saya tahu persis pesanan favoritnya di KFC yakni paket nasi, minum (pepsi) dan ayam dua. Sekarang disebut Paket Super Besar 2.  Katanya, kalau soal rasa, ayam KFC tak ada yang mengalahkannya.  Saat kecil Anak Lanangku pernah ulang tahun dengan mengundang tim KFC ke rumah.

Dan itulah kebersamaan kami terakhir yang sangat berarti bersama Anak Lanangku, sebelum ia berangkat kembali ke Solo.

Selama perjalannya ke Solo menggunakan kerata Argo Lawu, kemunikasi via WA terus berjalan.

Esok harinya ia bercerita bahwa sebagai mahasiswa baru, ia dikelompok-kelompokan dan mendapat tugas membuat video tentang UNS.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Gaya Hidup Selengkapnya
Lihat Gaya Hidup Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun