Selain kemenangan WRC, Stratos HF sangat sukses di dua acara besar, Tour de France Automobile yang dimenangkan lima kali di tahun 1973, 1975, 1977, 1979 dan 1980 dan Giro d'Italia automobilistico di mana ia menang tiga kali, di 1974, 1976 dan 1978.Â
Setelah Sandro Munari, nama yang paling dekat dengan mobil itu adalah Bernard Darniche. Kartu as tim Lancia asal Prancis itu meriah kemenangan di reli WRC dengan Stratos HF serta empat dari enam kemenangannya di Tour de France Automobile.Â
Antara tahun 1973 dan 1978 hanya kurang dari 500 Stratos yang dibuat, termasuk sekitar 50 mobil kompetisi. Tak perlu dikatakan lagi, mobil ini telah masuk ke dalam sejarah sebagai salah satu mobil reli paling legendaris sepanjang masa dan salah salah satu mobil yang paling bergaya. Mobil itu cocok disandingkan dengan serangkaian mobil reli Lancia yang sangat sukses yang mencakup pendahulunya Fulvia HF dan penggantinya 037 dan Delta.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H