Maka demi terlaksana dan suksesnya acara tersebut maka tahapan perencanaan modal manusia diimplementasikan dengan baik. Di mulai dengan (1) Analisis Kebutuhan SDM; maka akan melibatkan seluruh stakeholder yang pada sekolah tersebut dari Kepala Satuan Kependidikan (Kepala Sekolah), Guru, Pegawai dan seluruh Peserta Didik dan OSISnya berperan aktif yang merupakan SDM yang dibutuhkan. (2) Analisis Kebutuhan Pengembangan; bagaimana setiap acara kegiatan diadakan dengan mengembangkan potensi Guru, Pegawai dan Peserta Didik secara keseluruhan. (3) Analisis Laporan dan Data SDM; diperlukan laporan dan data untuk setiap kegiatan dan penanggung jawab kegiatan. (4) Merumuskan Strategi Perencanaan SDM; direncanakan strategi perencanaan yang matang agar pelaksanaan dapat mencapai tujuan yang maksimal. (5) Menetapkan Rencana Tindakan; apabila ada kendala pada proses kegiatan untuk diambil segera solusi tindakan selanjutnya. (6) Pelaksanaan dan Pengawasan; maka dibentuk siapa yang melaksanakan kegiatan dan pengawas untuk mengarahkan kegiatan. (7) Evaluasi dan Penyesuaian; maka pada setiap step akhir kegiatan dilakukan evaluasi dan menyesuaikan kembali agar acara terlaksana dengan baik dan sukses dan menjadi bahan laporan akhir untuk setiap kegiatan selanjutnya.
Kegiatan yang sama juga dilaksanakan di SMK Negeri 7 Medan di Jl. STM No.12 E, Kel. Siti Rejo I Kec. Medan Amplas, Kota Medan, Sumatera Utara.
Program MBKM-Asistensi Mengajar dan Satuan Pendidikan diharapkan dapat memberikan dampak positif yang besar bagi dunia pendidikan. Program MBKM-Asistensi Mengajar dan Satuan Pendidikan ini merupakan ajang unjuk diri dan mempunyai kesempatan yang berharga dan harus dilaksanakan setiap mahasiswa demi pengembangan diri dalam mengajar dan memberikan keterampilan interpersonal mahasiswa. Mereka juga bisa merasakan seketika adanya dinamika dunia pendidikan di tingkat pendidikan dasar dan pendidikan menengah.
Bagi sekolah, kehadiran mahasiswa diharapkan dapat memperkaya proses belajar mengajar. Dengan metode pengajaran yang inovatif dan semangat baru, diharapkan peserta didik menjadi lebih termotivasi dan berprestasi. Program MBKM-Asistensi Mengajar dan Satuan Pendidikan akan memberikan kekuatan dan berkerjasama untuk setiap universitas dan sekolah dalam menjadikan pendidikan berkualitas.
Program MBKM-Asistensi Mengajar dan Satuan Pendidikan merupakan langkah strategis dalam meningkatkan kualitas pendidikan di Indonesia. Dengan program ini maka mahasiswa dapat mengaplikasi keilmuan yang diperoleh di kampus yaitu bagaimana perencanaan modal manusia sebagai bagian ilmu human capital management dapat teraplikasikan dengan baik dan sangat berguna bagi mahasiwa dalam merencanakan sesuatu kegiatan pada waktu yang akan datang.
Penutup
MBKM-Asisten Mengajar dan Satuan Pendidikan adalah merupakan program yang sangat bermanfaat dirasakan oleh mahasiswa sebagai langkah awal sebelum terjun ke masyarakat sebelum mereka menyelesaikan pendidikannya. Hal ini akan menjadi bekal ilmu dan pengalaman mereka dalam menjalankan kehidupan kelak. Semoga berarti.