Tentu saja sangat erat hubungannya antara seorang pendidik dengan peserta didik. Guru akan melayani semua siswanya dengan sepenuh hati dan berusaha agar semua siswa dapat mendapatkan hasil belajar yang bagus.
Mohon tuliskan satu pengalaman konkrit Omjay dalam menerapkan satu pemikiran filosofis pendidikan KHD dalam lingkungan sekolah maupun keluarga.
Pengalaman Omjay adalah mengajak siswa untuk bekerjasama dan bergotong royong dalam lomba memperingati hari kemerdekaan Republik Indonesia.
Seorang calon pengajar praktik guru penggerak pasti akan ditanya berbagai pertanyaan di bawah ini.
Ceritakan kaitan antara konsep kebebasan manusia dalam memilih (teori pilihan), kecerdasan emosional (teori pendidikan positif) dan penguatan nilai-nilai/peran guru dalam konteks sekolah/lingkungan pendidikan lain yang sistemik dan berkesinambungan.
Tuliskan satu peran nyata Anda di sekolah (atau lingkungan pendidikan yang lain) ketika terlibat dalam sebuah upaya kolaboratif yang secara konsisten menumbuhkan manusia agar berkarakter (memiliki nilai-nilai) positif dan mengembangkan kebijaksanaannya dalam memilih. Gambarkan situasinya, peran/tugas/tindakan Anda, dan apa refleksi Anda atas hasil yang dicapai.
Menurut pemahaman Anda, bagaimana Anda mengaitkan proses inkuiri sebagai proses penggalian kekuatan/aset dan upaya mencapai tujuan dengan proses transformasi ekosistem pendidikan sebagai suatu sistem yang kompleks?
Tuliskan satu peran nyata Anda di sekolah (atau lingkungan pendidikan yang lain) ketika terlibat dalam sebuah upaya kolaboratif dalam merumuskan visi/tujuan/rencana berikut pencapaiannya yang memanfaatkan daya ungkit dalam ekosistem demi meningkatkan kualitas pembelajaran. Gambarkan situasinya, peran/tugas/tindakan Anda, dan apa refleksi Anda atas hasil yang dicapai.
Tuliskan filosofi pendidikan Anda yang menjadi landasan interaksi sosial antara guru dan murid dalam penerapan disiplin positif terkait 1) peran Anda, 2)posisi Anda dan murid, 3)tanggung jawab, dan 4)penerapan disiplin.
Mohon tuliskan satu pengalaman Anda dalam menerapkan disiplin positif, bisa dalam konteks peran anda sebagai seorang pendidik/guru, orang tua, atau seorang atasan. Tuliskan kapan waktunya dan seperti apa situasinya, tugas/peran Anda, tindakan/ hal yang Anda lakukan, dan hasilnya.
Demikian kisah Omjay kali ini. Banggalah menjadi guru penggerak Indonesia. Sebab anda adalah orang pilihan yang sudah mengamalkan pembelajaran CTL dalam kegiatan sehari-hari. Lain waktu kita sambung lagi untuk menjawab semua pertanyaan di atas.