Dua orang siswa kelas 6 sekolah dasar omjay temui. Mereka berasal dari gresik jawa timur. Mereka duduk sebentar di cafe yang disediakan pengelola.Â
Saya sempat mengumpulkan informasi. Sebab tanggal 10 Juni kami di Labschool berencana akan ke Yogyakarta lagi. Kami datang dengan rombongan sangat besar seperti mereka.Â
Ada sekitar 300 orang  akan datang berkunjung ke Yogyakarta naik kereta eksekutif. Mereka adalah rombongan siswa kelas 8 SMP Labschool Jakarta. Kegiatan kami bernama invita. Industri visit dan tafakur alam inilah kepanjangan kegiatannya.
Omjay mencoba mengambil gambar dari sudut pandang yang berbeda. Sebenarnya ingin juga mengambil foto yang disiapkan pengelola. Tapi harus bayar dan kami memilih yang gratisan saja. Kalau ada yang gratis, kenapa harus bayar? Begitulah pikir Omjay dalam hati.
Omjay sudah berjanji dalam hati. Akan kembali ke tempat ini bersama anak dan istri. Omjay, anak, dan istri akan naik balon terbang seolah terbang ke Turki menemui impiannya. Kami menjelajah keliling dunia dan terbang dari berbagai benua. Mulai fari Asia, Eropa, Afrika, Australia dan Amerika.