Mohon tunggu...
Endiarto Wijaya
Endiarto Wijaya Mohon Tunggu... Lainnya - Padawan

Menulis dan memotret kehidupan nyata adalah kegemaran saya

Selanjutnya

Tutup

Lyfe

Spectre : Revitalisasi Sosok James Bond Dalam Bayang-Bayang Kepopuleran Jason Bourne dan Carrie Mathison

9 November 2015   11:42 Diperbarui: 9 November 2015   21:57 350
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Sedangkan sosok Carrie Mathison sebagai seorang wanita yang bekerja di dunia spionase berhasil diperankan dengan baik oleh Claire Danes dalam film Homeland hingga memasuki Season ke-5 yang sedang dalam proses tayang di beberapa negara. Serupa dengan Bourne, Carrie Mathison ditampilkan sebagai sosok wanita dengan penampilan seperti orang kebanyakan yang bisa didera kesedihan maupun dicederai oleh lawannya. Visualisasi Mathison sebagai perempuan berkarakter kuat di dunia pekerjaaan yang didominasi oleh laki-laki menjadi daya tarik khusus serial Homeland ini.

Suatu film biasanya akan lebih mudah dinikmati jika ceritanya  mengandung realita yang bisa dilihat dalam kehidupan sehari-hari atau sesuai dengan situasi dunia masa kini. Moga-moga para pemegang franchise James Bond tidak melupakan rumus tersebut di film-film mendatang sehingga meskipun sudah lebih dari 50 tahun sosoknya tampil di bioskop-bioskop seluruh dunia, penggemarnya tetap banyak dan berasal dari lintas generasi. Akan lain ceritanya jika rumus tersebut terlupakan. James Bond mungkin akan bisa dijauhi penggemarnya. Apalagi ketika menciptakan James Bond, Ian Fleming yang mantan intelijen AL Inggris pada era Perang Dunia II barangkali tidak pernah memperkirakan bahwa tokoh ciptaannya di masa mendatang akan memiliki pesaing seperti Jason Bourne maupun Carrie Mathison.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Lyfe Selengkapnya
Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun