Mohon tunggu...
Widz Stoops
Widz Stoops Mohon Tunggu... Asisten Pribadi - Penulis buku “Warisan dalam Kamar Pendaringan”, Animal Lover.

Smile! It increases your face value.

Selanjutnya

Tutup

Healthy Pilihan

Tempat Dudukmu, Pembunuhmu?

25 Desember 2019   21:39 Diperbarui: 25 Desember 2019   21:44 136
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Jumping Jacks. Sumber photo website Dreamstime

Mengangkat Lutut
Rapatkan kedua kaki lalu perlahan angkat lutut keatas kemudian turunkan kebawah tanpa kaki menyentuh kelantai. Lakukan ini sebanyak lima kali atau lebih.

Fun Rotation
Angkat kedua lutut hingga kedua kaki terangkat kemudian rotasikan kaki searah jarum jam. Lakukan sebanyak lima kali kemudian ulangi lagi kearah yang berlawanan dalam jumlah yang sama.

Tic Tac Toe
Letakkan kedua  kaki dilantai, perlahan-lahan angkat jari-jari kaki setinggi-tingginya dengan tumit tetap menyentuh lantai. Perlahan turunkan jari-jari kaki kembali kelantai dan angkat tumit setinggi-tingginya dengan jari-jari kaki tetap dilantai. Lakukan ini selama lima kali.

Mengangkat Kaki
Letakkan pergelangan kaki kiri diatas kaki kanan. Perlahan angkat kaki kanan keatas lalu turunkan kebawah tanpa menyentuh lantai. Lakukan sebanyak lima kali. Kemudian ulangi  gerakan yang sama dengan kaki lainnya.

Menahan Lutut
Letakkan kedua tangan dilutut sebelah kanan lalu perlahan angkat lutut ke dada dan tahan selama sepuluh detik. Kemudian lakukan hal yang sama pada lutut kiri. Ulangi sebanyak dua kali

Mencari Sesuatu
Dengan kedua kaki dilantai, tahan perut kedalam. Perlahan gerakan kedua tangan kebawah menuju betis hingga pergelangn kaki dan tahan disana selama 10 detik kemudian perlahan kembali ke posisi duduk tegak.

Memeluk
Gunakan tangan kanan untuk memeluk bahu kiri dan pegang sikut kanan dengan tangan kiri tahan posisi ini selama 10 detik. Ulangi gerakan yang sama pada tangan lainnya. Lakukan ini sebanyak dua kali.

The Roller
Dengan kedua lengan tidak bergeming putar kedua bahu kearah depan sebanyak lima kali dan kearah belakang lima kali

Melemaskan Leher
Letakkan kuping kanan diatas bahu kanan kemudian putar kepala perlahan hingga ke bahu kiri tahan selama 5 detik. Ulangi gerakan ini sebanyak sepuluh kali

Tarik dan Keluarkan Nafas
Duduklah diujung kursi  Perlahan silangkan lutut kanan diatas lutut kiri. Letakkan tangan kanan digagang kursi dan tangan kiri diatas lutut kanan. Pada saat menarik nafas tegakkan punggung belakang setinggi mungkin dan keluarkan nafas sambil membelokkan punggung ke kanan. Tarik nafas dalam-dalam sebanyak lima kali.  Ulangi gerakan yang sama pada kaki lainnya dengan arah berlawanan.

Pit Stop
Kedua tangan menyilang di dada, letakkan empat jari dibawah ketiak dan ibu jari menghadap keatas. Silangkan kedua kaki. Angkat kedua bahu tanpa memberi tekanan pada otot leher. Dagu menghadap kebawah dekat leher. Mulut tertutup. Tarik nafas dalam-dalam melalui hidung . Lakukan selama 3 menit.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Healthy Selengkapnya
Lihat Healthy Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun