Transportasi khusus bagi pasien Covid-19 memang sangat diperlukan hadir di negeri ini guna membantu berperang melawan pandemi Covid-19. Terutama bagi mereka yang baru merasakan gejala dan ingin memeriksakan diri ke fasilitas kesehatan. Demikian pula bagi orang tanpa gejala yang hendak menuju tempat isolasi.
Sangat rawan apabila orang-orang dengan kondisi seperti ini dibiarkan saja tanpa kontrol untuk menggunakan transportasi umum maupun transportasi berbasis aplikasi. Di sisi lain, masyarakat tidak bisa terus mengandalkan ambulans mengingat keterbatasannya.
Mungkin bagi perusahaan aplikasi transportasi online, menyediakan layanan bagi mereka tidak akan menguntungkan secara hitung-hitungan profit. Tetapi sebenarnya dengan adanya layanan khusus bagi penumpang Covid-19 bisa jadi akan mempercepat pulihnya kondisi negeri ini, dan tentunya diharapkan membantu mempercepat pulihnya bisnis seperti sebelum pandemi.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H