So, melihat Thanos, bisa jadi malah akan membuat "simpati" sebagian penonton. Benci tapi suka. Suka tapi kok... Thanos, apa yang kamu lakukan tuh jahaaat...!
Avengers: Infinity War bisa jadi adalah film yang dibangun begitu sabar karena melibatkan elemen-elemen cerita dan karakter dari berbagai film pendahulunya. Jadi sangat wajar apabila film ini akan membuat penonton pemula kebingungan dan malah melontarkan komentar yang sangat "polos" dan "akwarkrkd".
"Itu tadi Wonder Woman bukan sih?" ini celetukan asli tapi nyata ketika penonton pemula keluar dari studio bioskop.
Banyaknya jagoan yang muncul dalam film ini memang bisa memuaskan penonton. Mereka bersatu melawan Thanos dengan gaya khasnya masing-masing. Dan untuk mengenal gaya khas para karakter itu, sebaiknya (dan seharusnya) para penonton Infinity War memang telah menonton seri Avengers sebelumnya, trilogi Thor, Captain America, Black Panther, Doctor Strange, Guardians of The Galaxy hingga Spiderman: Homecoming.
Duh, berat amat yak?
Oke, nggak perlu semua deh daripada lelah. Minimal sih menurut saya sudah nonton The Avengers, Avengers: Age of Ultron, Captain America: Civil War, Guardians of the Galaxy, Doctor Strange (lho daftarnya kok hampir sama dengan paragraf di atas?).
Tapi justru yang paling penting menurut saya supaya nggak bingung-bingung amat, adalah wajib nonton Thor: Ragnarok (nah ini sih clue, bukan spoiler banget kok...). Film itu menjadi jalan masuk pertama untuk menikmati Infinity War.
Masih nggak sempat nonton itu dan masih pengen nonton Infinity War?
Oke, oke... gini aja deh, pastikan kamu punya teman, pasangan, partner atau apalah itu yang mampu menceriterakan nama-nama karakter superhero di MCU dan sanggup pula menceritakan bagaimana bisa batu-batu akik infinity itu jadi sumber masalah besar yang mengancam alam semesta.
Tapi jangan pula seperti cowok yang tadi nonton di sebelah saya. Sepanjang film ia dengan gaya expert-nya berbisik pada cewek (kemungkinan besar pacarnya) tentang karakter yang muncul dalam film.
"Itu Gamora namanya, anak tirinya Thanos," ucapnya, dan kali ini benar.