Mohon tunggu...
Weedy Koshino
Weedy Koshino Mohon Tunggu... Lainnya - Weedy Koshino

Konnichiwa! Ibu 2 anak yang hidup di Jepang. Ingin membagi pengalaman selama hidup di Jepang. Penulis Buku Unbelievable Japan 1,2,3 dan Amazing Japan. Yoroshiku Onegaishimasu.

Selanjutnya

Tutup

Bahasa Artikel Utama

Kenapa Orang Jepang Tidak Lancar Bicara Bahasa Inggris?

15 Januari 2024   21:17 Diperbarui: 17 Januari 2024   16:30 473
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Saya tanya suami, dulu katanya bahasa Inggris itu baru diajarkan saat masuk SMP, lalu Jepang mengalami perubahan, di jaman anak-anak saya masuk SD mereka diajarkan bahasa Inggris saat kelas 5 dan 6, dan sejak tahun 2020 ini mungkin Jepang merasa perlu untuk diajarkan lebih dini lagi pelajaran bahasa Inggrisnya, maka mulai diajarkan saat murid masuk kelas 3 dan 4.  

Sebenernya orang-orang Jepang ini pinter banget loh bahasa Inggrisnya, kalau dalam tulisan di surat atau e-mail, perfect banget deh grammer dan tata bahasanya. 

Bahkan kadang mereka pakai kata-kata formal yang sulit sekali. Tapi sayangnya saat mereka harus bicara, mereka terlihat sangat gugup dan banyak kata-kata yang diucapkan sulit untuk dipahami dan dimengerti oleh kita warga asing. 

Saya pernah tanya sama anak saya yang sekarang sudah SMA ini, gimana sih cara ngajar sensei bahasa Inggris di sekolah. Kalau denger ceritanya sih, kayanya terlalu kontekstual dan tidak banyak latihan bicara dalam kelas. 

Sekolah hanya fokus pada cara membaca dan menulisnya saja. Tapi kurangnya untuk latihan berbicara dengan menggunakan bahasa Inggris seperti membahas sesuatu dengan teman-teman sekelasnya. 

Cara belajarnya seperti guru menulis di papan tulis dan menerangkan sedangkan murid membaca, mencatat dan mendengarkan. Makanya ya gak heran akhirnya banyak orang Jepang yang tidak fasih berbicara bahasa inggris dengan lancar. 

2. Acara di Televisi 

Pernah nonton film, drama asing di TV Jepang?

Hampir semuanya di dubbing ke dalam bahasa Jepang! Bahkan berita-berita dari luar negeri pun, semuanya di kemas dalam bahasa Jepang. 

Musik-musik barat pun, ada terjemahannya teks bahasa Jepang. Dan yang lucunya adalah saat kita nonton bioskop dengan film asing pun, lah itu percakapannya berubah jadi bahasa Jepang alias di dubbing. 

Jadi kita kalau mau nonton film asing di bioskop Jepang harus teliti dulu saat beli tiket, apakah filmnya ala dubbing atau ala teks  dan yang tidak kalau kocaknya adalah judul-judul Film barat itu suka di rubah-rubah jadi judul bahasa Jepang, misalnya nih judul film MUMMY itu bisa loh berubah jadi Hamunaputora atau FROZEN berubah jadi Ana to yuki no jyo dan masih banyak lagi.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bahasa Selengkapnya
Lihat Bahasa Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun