Mohon tunggu...
Hendra Wardhana
Hendra Wardhana Mohon Tunggu... Administrasi - soulmateKAHITNA

Anggrek Indonesia & KAHITNA | Kompasiana Award 2014 Kategori Berita | www.hendrawardhana.com | wardhana.hendra@yahoo.com | @_hendrawardhana

Selanjutnya

Tutup

Lyfe Artikel Utama

Warisan Karya Tak Ternilai di Museum Musik Indonesia

9 Maret 2017   09:24 Diperbarui: 28 Agustus 2017   22:54 5183
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Beberapa koleksi piringan hitam musisi lawas dari berbagai daerah di Indonesia (dok. pri).

Begitu banyak koleksi yang dimiliki Museum Musik Indonesia, tapi tidak semuanya bisa dipajang bersamaan karena ruangan yang tersedia tidak terlalu luas. Ribuan koleksi yang menunggu giliran dipajang disimpan di beberapa ruangan dan diletakkan di kardus-kardus berukuran besar. Koleksi-koleksi tersebut akan melalui tahap pemeriksaan, pemilahan dan inventarisasi terlebih dahulu sebelum dipamerkan.

Kostum khas yang pernah dikenakan grup legendaris Dara Puspita tersimpan di Museum Musik Indonesia (dok. pri).
Kostum khas yang pernah dikenakan grup legendaris Dara Puspita tersimpan di Museum Musik Indonesia (dok. pri).
Museum ini membuka pintu lebar-lebar kepada siapapun yang ingin mengenal sejarah dan mempelajari perjalanan musik di tanah air. Pintu museum terbuka setiap hari dan tidak ada tiket masuk.

Mereka yang selama ini berkunjung ke Museum Musik Indonesia bukan hanya dari kalangan pecinta musik dan seni, tapi juga mahasiswa, peneliti, hingga artis kenamaan. Menurut salah seorang pengelola, pentolan grup legendaris Godbless Ian Antono sering datang sekaligus menjadi pembina museum ini. Nama-nama beken lain seperti Bens Leo, Yockie Suryoprayogo, dan Anang Hermansyah juga akrab dengan Museum Musik Indonesia.

Tak sekadar menjadi tempat penyimpanan dan etalase koleksi musik lawas, Museum Musik Indonesia juga berusaha berperan dalam edukasi dan pelestarian warisan musik Indonesia. Salah satunya melalui kerja sama dengan Lokananta di Surakarta. 

Warisan karya musik tak ternilai yang dimiliki Indonesia (dok. pri).
Warisan karya musik tak ternilai yang dimiliki Indonesia (dok. pri).
Berkunjung ke Museum Musik Indonesia adalah pengalaman yang berharga. Bangsa ini boleh merasa beruntung dan bersyukur karena sepenggal jejak musik Indonesia beserta warisan-warisan karyanya yang tak ternilai itu masih terjaga sehingga bisa disimak untuk generasi-generasi yang akan datang.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Lyfe Selengkapnya
Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun