[caption id="attachment_302168" align="aligncenter" width="513" caption="Penjual pisang dan pepaya banyak dijumpai di Pasar Kanoman (dok. pribadi)."]
[caption id="attachment_302169" align="aligncenter" width="517" caption="Lapak penjual buah lokal di Pasar Kanoman (dok. pribadi)."]
Selain ikan, Pasar Kanoman juga dikenal menyediakan banyak buah-buahan lokal. Dan memang banyak sekali penjual buah-buahan baik di dalam pasar maupun di trotoar menuju pasar. Saya sempat berfikiran masyarakat Cirebon sangat gemar memakan buah mengingat sangat banyak dijumpai penjual pepaya dan pisang di area pasar.
[caption id="attachment_302170" align="aligncenter" width="540" caption="Pintu masuk Pasar Kanoman mulai sepi lewat tengah hari (dok. pribadi)."]
Keberadaan Pasar Kanoman sangat menarik bagi sebuah kota pelabuhan yang sekaligus mewarisi budaya kesultanan. Sayangnya kondisi semrawut dan fasad bangunannya yang tampak kumuh di beberapa bagian membuat keistimewaan Pasar Kanoman tampak pucat. Penataan dan revitalisasi Pasar Kanoman rasanya sudah sangat diperlukan, bukan hanya sebagai pusat perdagangan tapi juga meletakkan kembali fungsinya sebagai penyambung masyarakat dan keraton.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H