Mohon tunggu...
Kraiswan
Kraiswan Mohon Tunggu... Guru - Pengamat dan komentator pendidikan, tertarik pada sosbud dan humaniora

dewantoro8id.wordpress.com • Fall seven times, raise up thousand times.

Selanjutnya

Tutup

Lyfe Pilihan

Belajar dari Mereka yang Bekerja Sampai Mati

1 Agustus 2023   22:08 Diperbarui: 5 Agustus 2023   08:35 363
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Paul Walker | foto: wallpapersden.com

Tabrakan akibat kecepatan ekstrem mobil ini menyebabkan kendaraan berputar 180 derajat, menabrak pohon, tiang lampu dan terbakar. Ironis, sebab Paul dalam filmnya memerankan tokoh yang suka kebut-kebutan di jalan raya. Paul ditemukan tewas bersama teman sekaligus penasihat keuangannya, Roger Rodas.

Tidak ada obat-obatan atau alkohol yang terdeteksi dari kedua pria tersebut. Keduanya adalah pembalap profesional. Yang membuat pilu, keduanya tewas oleh sesuatu yang menjadi hidupnya.

Justyn Vicky 

Binaragawan sekaligus influencer Justyn Vicky meninggal dunia tertimpa barbel (15/7/2023). Saat itu, Justyn dibantu BM---warga negara Australia dan JK. Kabid Humas Polda Bali Jansen Avitus Panjaitan menjelaskan, Justyn jatuh dalam posisi duduk karena gagal mengangkat barbel seberat 210 kg.

Barbel itu jatuh menimpa leher belakang ketika ia mencoba mengangkat barbel dengan teknik back squat. Pria bernama asli Herman Fauzi kelahiran New York, Amerika Serikat 7 Maret 1990 ini memulai karier sejak 2016. Ia pernah menjuarai beberapa kompetisi pada 2015 dan 2016 hingga menjadikannya anggota tim nasional binaraga Indonesia.

Justyn Vicky | foto: IG/the.paradisebali
Justyn Vicky | foto: IG/the.paradisebali

Saat mencoba mengangkat barbel, ia didampingi seorang spotter (pengawas) di belakangnya. Namun, saat Justyn mencoba menahan beban, ia justru terjatuh dalam posisi duduk dan barbel menimpa belakang lehernya. Meski sudah dilarikan di rumah sakit dan menjalani operasi, Justyn tidak tertolong dan meninggal pada Senin (17/7/2023) siang.

Pemuda desainer grafis

Seorang desainer grafis bernama AS (30), warga Purworejo, Jawa Tengah, yang tinggal di Bantul ditemukan meninggal dunia di kamar kosnya di Kalurahan Jambidan, Banguntapan, Bantul, pada Minggu (16/7/2023) malam.

Seksi Humas Polres Bantul, Iptu I Nengah Jeffry Prana Widnyana, mengatakan bahwa korban diduga meninggal dunia karena menderita sakit asam lambung. Pekerjaannya seorang desain grafis, maka korban sering begadang dan kuat minum kopi. Kebiasaan ini yang memicu melonjaknya asam lambung.

Ilustrasi desain grafis | Foto: Faizur Rehman/Unsplash
Ilustrasi desain grafis | Foto: Faizur Rehman/Unsplash

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Lyfe Selengkapnya
Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun