Mohon tunggu...
Rimbun Ilalang
Rimbun Ilalang Mohon Tunggu... Programmer - Terjerumus ke dunia IT dan tertarik dengan dunia literasi. Kunjungi rumah saya yang lain di rimbunilalang.id

Asli Majalengka. Kerja di Jakarta. Tinggal di Balaraja.

Selanjutnya

Tutup

Hobby Pilihan

Terlambat Itu Berbatas Waktu

5 Januari 2022   06:40 Diperbarui: 5 Januari 2022   06:54 269
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Adzan isya berkumadang saat Asep baru saja tiba di rumah, setelah menempuh perjalanan pulang kerja sekira 60 kilometer. Ia bergegas membersihkan diri, mengenakan setelan sarung dan baju koko, lalu dengan sedikit tergopoh-gopoh menuju musholla yang tak jauh dari rumahnya. Ia sampai di shaf paling belakang, setelah tertinggal satu raka'at.  

Terlambat? Mungkin, kalau batasannya adalah raka'at pertama. Tapi jika acuannya adalah untuk bisa sholat berjama'ah, Asep belum terlambat.

Rukmini, seorang wanita dengan usia pensiunan PNS. Di sebuah majelis taklim ibu-ibu perumahan, ia menjadi satu-satunya peserta paling tua, di tengah ibu-ibu muda yang sama-sama belajar tahsin. Daya ingat yang tak sekuat peserta lain, tidak membuat Rukmini menyerah untuk belajar.

Terlambat? Mungkin, kalau batasannya adalah daya ingat. Tapi jika acuannya adalah kematian, Rukmini belum terlambat.

Asep dan Rukmini hanya ada di dunia khayal saya. Tetapi realitanya ada di kehidupan nyata.

Saya salah satunya!

Tahun ini Kompasiana akan menginjak usia 14 tahun. Dari data statistik per Desember 2017 yang saya lihat ketika saya menulis ini (05/01/2022), Kompasiana berhasil menghimpun 1,5 juta konten dari 355 ribu member. Dan awal tahun 2022 ini, saya baru saja membuat akun di  Kompasiana. 

Padahal saya sudah mengenal Kompasiana sekira 7 tahun yang lalu, dan pernah mengelola blog gratisan sejak tahun 2008. Mulai wordpress, blogspot hingga blogdetik yang sudah almarhum. Apakah saya terlambat menjadi member Kompasiana?

Oracle Database, sudah bertahun-tahun saya gunakan sebagai perangkat lunak dalam pengelolaan basis data. Baik untuk sistem yang berbasis desktop, maupun berbasis web. Tapi, saya mempelajari PL/SQL di paruh semester 2 tahun 2021. 

Teknologi milik Oracle yang merupakan bahasa pemrograman yang dikombinasikan dengan syntax SQL untuk memberikan kemudahan dalam melakukan pengolahan data pada database. Apakah saya terlambat mempelajari teknologi?

Manusia imajiner bernama Asep dan Rukmini yang sebetulnya selalu saya temui kasusnya di kehidupan nyata, telah memberikan pelajaran bagi saya : betapa saya harus memiliki keteguhan hati untuk tak pernah lelah berusaha dan mengabaikan "cap" terlambat dari sebagian orang, dalam hal kebaikan tentunya. Karena Asep dan Rukmini memiliki batasan waktu yang lebih luas sehingga tidak serta-merta dikatakan terlambat.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Hobby Selengkapnya
Lihat Hobby Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun