Mohon tunggu...
Wahyu Sapta
Wahyu Sapta Mohon Tunggu... Penulis - Penulis #Peraih Best In Fiction Kompasiana Award 2018#

Menyatulah dengan alam, bersahabatlah dengan alam, ikuti alirannya, lalu kau rasakan, bahwa dunia itu indah, tanpa ada suatu pertentangan, damai, nyaman, teratur, seperti derap irama alam berpadu, nyanyian angin, nyanyian jiwa, beiringan, dekat tapi tak pernah berselisih, seimbang, tenang, alam, angin, jiwa, mempadu nyanyian tanpa pernah sumbang...

Selanjutnya

Tutup

Foodie Artikel Utama

Memasak Sambal Goreng Krecek Kentang Bumbu Kethak, Lezat dengan Cita Rasa Manis Gurih

20 Agustus 2023   10:08 Diperbarui: 20 Agustus 2023   12:53 1246
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Rasanya lezat manis gurih, khas masakan Jawa. | Foto: Wahyu Sapta.

Kethak itu terbuat dari sisa olahan minyak kelapa, yang memiliki rasa manis dan gurih. Saat membuat minyak kelapa, santan dipanaskan, air akan menguap. Lalu menyisakan minyak kelapa dan bahan padat berwarna putih yang disebut blondo atau kethak.

Kethak inilah yang nantinya akan menjadi salah satu bahan untuk memasak masakan manis seperti gudeg dan sambal goreng. 

Sebenarnya saya bingung, karena baru pertama kalinya mencoba memasak dengan bahan kethak. Setelah googling dan bereksperimen, ternyata benar sekali, masakan yang dimasak menjadi enak dan khas manis gurih. 

Saya malah jadi heran sendiri dan membatin, "Wah, keren sekali orang zaman terdahulu, ya. Mereka kreatif, memakai bahan alami yang ada di sekitar untuk menciptakan makanan kuliner khas."

Warisan kuliner tentunya jangan sampai hilang tergerus oleh makanan dari luar yang sekarang sedang booming. 

Saya mencoba memasak dengan bahan kethak sebagai pelengkap masakan sambal goreng krecek dan kentang. Salah satu upaya saya melestarikan kuliner tradisional agar terjaga dan tidak hilang tergerus perubahan zaman.

Cara memasak Sambal Goreng Krecek Kentang Bumbu Kethak. | Foto: Wahyu Sapta.
Cara memasak Sambal Goreng Krecek Kentang Bumbu Kethak. | Foto: Wahyu Sapta.

So, markimas! Mari kita masak!

Bahan-bahannya:

  • 100 gram krecek
  • 500 gram kentang 
  • 500 ml air santan (30 ml santan instan + air)
  • 100 gram kethak 
  • 3 sendok makan minyak goreng untuk menumis

Bumbu-bumbunya:

  • 5 butir bawang merah
  • 4 siung bawang putih
  • 5 cabai merah besar (sesuaikan selera)
  • 8 cabai rawit merah biarkan utuh
  • Secuil terasi
  • 1 sendok teh garam
  • 1/2 sendok teh kaldu bubuk
  • 50 gram gula merah (sesuaikan selera)
  • 4 lembar daun salam
  • 2 cm lengkuas geprek

Cara memasaknya:

  • Kupas kentang, kemudian potong dadu, lalu digoreng hingga setengah kering. Tiriskan. Sisihkan.
  • Rendam krecek hingga lunak, tiriskan, kemudian sisihkan. (Waktu perendaman tergantung jenis kreceknya, ya.)
  • Haluskan bawang merah, bawang putih, cabai merah, kemudian tumis hingga harum dan matang.
  • Masukkan garam, kaldu bubuk, terasi, gula merah, dan cabai rawit pedas utuh.
  • Beri air santan, biarkan mendidih dan tanak. 
  • Masukkan kethak yang sudah dihancurkan. Aduk-aduk merata, hingga kethak matang dan ngeblend dengan bumbu tumisan.
  • Masukkan kentang goreng, aduk hingga merata dan bumbu meresap pada kentang.
  • Masukkan krecek, aduk-aduk pelan, agar krecek tidak hancur.
  • Tunggu hingga kuah meresap pada kentang dan krecek. 
  • Jangan lupa cicip rasa, ya.
  • Setelah matang dan sambal goreng kering, matikan kompor.
  • Sambal Goreng Krecek Kentang Bumbu Kethak siap dihidangkan.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Foodie Selengkapnya
Lihat Foodie Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun