Mohon tunggu...
Wafa Inas Fauziyyah
Wafa Inas Fauziyyah Mohon Tunggu... Pelajar Sekolah - Mahasiswa

Hobi saya menulis diary

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Pengaruh Berlebih Terhadap Penggunaan Gadget Pada Anak atau Generasi Muda

21 Desember 2023   22:20 Diperbarui: 21 Desember 2023   22:38 63
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Gadget merupakan kemajuan teknologi yang saat ini kita gunakan serta memiliki berbagai kegunaan dan manfaat dalam kehidupan sehari-hari, seperti membantu dalam komunikasi, informasi, hiburan, dan sebagainya. 

Dengan adanya teknologi saat ini memiliki beberapa keuntungan, seperti memudahkan komunikasi, memberikan informasi lebih cepat dan mudah dengan adanya akses internet, serta memperluas jaringan sosial dan hobi. 

Namun gadget dan teknologi yang digunakan secara berlebih akan memiliki dampak negatif salah satunya bagi generasi muda saat ini, dampak negatif yang terjadi seperti gangguan pada kesehatan dan perkembangan anak atau generasi muda. 

Beberapa dampak negatif dari penggunaan gadget yang berlebih adalah sakit kepala, mata lelah dan penglihatan ganda atau berbayang, pengaruh perkembangan sosial pada generasi muda, serta efek radiasi yang ditimbulkan.  

Oleh sebab itu peran orang tua sangat penting untuk mengawasi penggunaan gadget, memberi batasan dalam penggunaan gadget, serta memberikan contoh untuk melakukan kegiatan positif lain sehingga anak atau generasi muda tidak ketergantungan terhadap gadget.

ata kunci: Pengaruh Gadget, Kesehatan, Peran orang tua.

Gadget  adalah perangkat elektronik yang memiliki fungsi khusus. Gadget sendiri berasal dari Bahasa Inggris serta diartikan gawai dalam Bahasa Indonesia. Perkembangan gadget sebagai alat elektronik sudah menjadi suatu kebutuhan. Seperti saat ini ponsel yang hanya sekadar menjadi alat komunikasi, saat ini berkembang menjadi kebutuhan dan gaya hidup. 

Alat teknologi ini mempermudah seseorang untuk melakukan aktivitas. Perbedaan gadget dengan elektronik lainnya adalah pembaharuan, gadget terus mengalami pembaharuan seperti sebagai sarana bisnis, sumber informasi, penyimpan data, dokumentasi, untuk media musik, dan sebagainya. Gadget yang saat ini ada juga digunakan sebagai sarana belajar sehingga memudahkan aktivitas semua orang.


Disamping memudahkan aktivitas manusia, gadget juga memiliki pengaruh negatif dan positif apalagi bagi generasi muda saat ini. Dampak positifnya antara lain: (1) menyederhanakan komunikasi, gadget memungkinkan seseorang untuk berkomunikasi dengan mudah, cepat, dan efisien melalui handphone dan internet, (2) Meningkatkan kemampuan berpikir, penggunaan gadget dapat membantu dalam menyedeerhanakan komunikasi dan meningkatkan kemmepuan berpikir. Kemudia untuk pengaruh negatifnya yaitu: (1) Gangguan perkembangan sosial dan emosional, penggunaan gadget yang berlebihan dapat berdampak negative bagi perkembangan sosial dan emosional anak, (2) mengancam kesehatan tubuh, paparan sinar gadget sangat berbahaya bagi kesehatan mata dan dapat mengancam kesehatan tubuh.


Dalam mengurangi pengaruh negatif penggunaan gadget pada generasi muda, orang tua harus mengajarkan diskusi dan bercerita agar anak bisa termotivasi untuk berkreasi dengan ide-ide yang ada dalam pikiran. Selain itu, orang tua juga perlu mengajarkan nilai-nilai relijius dan menghargai peran serta pemerintahan untuk melahirkan suatu undang-undang tentang pornografi, pornoaksi melalui media android atau gadget.

Dengan adanya gadget jendela informasi terbuka lebar hingga manusia bisa berkembang dalam hal pendidikan, perekonomian, kreativitas, dan bidang lainnya. Bagi kesehatan bermain gadget dalam waktu lama dapat menimbulkan gangguan kesehatan seperti pada mata atau penglihatan. Layar gadget mengeluarkan cahaya yang disebut high energy visible atau biasa dikenal sebagai blue light yang berbahaya bagi mata. 

Resiko terjadi suatu masalah seperti computer vision syndrome, sebuah gejala yang timbul karena mata terlalu fokus pada layar sehingga menimbulkan perasaan tidak nyaman jika dilakukan dalam periode yang terlalu lama. Selain itu, penggunaan gadget yang berkepanjangan juga bisa menyebabkan rabun jauh (myopi). Beberapa gangguan dari gadget pada kesehatan mata yaitu: (1) mata lelah atau astenopia, (2) mata kering, (3) mata juling atau strabismus, (4) rabun jauh atau myopia.

Kemajuan teknologi informasi dan komunikasi saat ini sangat pesat dan telah menjadi kebutuhan penting di dunia bahkan bagi generasi muda saat ini. Berbagai kemudahan dalam menjalani kehidupan setelah manusia mengerti tentang teknologi. Allah SWT telah memberikan akal pikiran kepada manusia yang membedakannya dengan makhluk lainnya seperti hewan. Sudah semestinya sebagai generasi muda menggunakan gadget untuk hal-hal yang positif seperti untuk mencari informasi atau pengetahuan, membentuk pola pikir anak, serta meningkatkan kemampuan pengetahuan pada generasi muda. 

Gadget memiliki beragam layanan dan apabila dimanfaatkan di bawah pengawasan orang tua bisa memberikan banyak manfaat bagi setiap penggunanya. Seiring kemajuan pada gadget atau smartphone memungkinkan anak-anak atau generasi muda saat ini mengeksplorasi hal-hal baru melalui gadget mereka.

Selain pengaruh kesehatan gadget juga memberikan dampak negatif seperti gangguan mental dan kenakalan pada generasi muda. Selain itu juga penggunaan gadget yang berlebihan dapat berdampak terhadap gangguan konsentrasi belajar pada anak sehingga hal tersebut dapat memicu rendahnya prestasi belajar siswa, kurang komunikasi secara sosial juga bisa dipicu dari pengaruh penggunaan gadget secara berlebihan. Penggunaan gadget yang berlebih menjadikan generasi muda sekarang malas untuk bergerak dan dalam penelitian menyebutkan bahwa gadget dapat menyebabkan ketergantungan serta diikuti gaya hidup yang tidak sehat, kurangnya aktivitas fisik, bahkan tidur larut malah sehingga dapat menyebabkan obesitas dan penyakit jantung.


Disinilah peran orang tua diperlukan untuk selalu memantau anak sebagai generasi muda untuk selalu melakukan hal-hal positif antara lain: (1) mencontohkan perilaku yang baik kepada anak dan memberikan contoh yang baik, orang tua hendaknya tidak selalu bermain gadget hingga larut malam, ketika anak melihat orang tua bermai gadget hingga larut malam bisa mungkin anak akan meniru yang dilakukan oleh orang tua, maka dari itu orang tua harus memberi contoh yang baik kepada anak dengan bermain gadget sewajarnya, (2) membatasi anak untuk tidak selalu bermian gadget dan melakukan aktivitas yang menyenangkan sehingga anak lebih fokus untuk melakukan hal-hal yang positif selain bermain gadget, (3) memberikan nasehat kepada anak tentang bahaya menggunakan gadget teralu lama, orang tua perlu memberi tahu kepada anak bahwa bermain gadget terlalu lama memiliki resiko yang tidak baik bagi kesehatan, orang tua juga perlu memperhatikan Bahasa yang digunakan saat menasehati anak dengan bahasa yang mudah dipahami oleh anak sehingga anak dapat mudah mengerti dan memahami. 

Peran orang tua sangat dibutuhkan dalam mengantisipasi ketergantungan anak terhadap penggunaan gadget, dan kita sebagai generasi muda dapat mengembangkan minat, bakat, serta keterampilan di luar bermain gadget, melukan olahraga, berlatih seni, membaca buku, atau terlibat dalam kegiatan sosial untuk memperluas pengalaman dan pengetahuan.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun