Laba sangat dibutuhkan perusahaan untuk membangun performa perusahaan, sedangkan kas digunakan perusahaan agar mampu membangun performa-nya.
Komponen Penyusun Laporan Cash Flow
Sebagaimana sudah kita ketahui bahwa Laporan Cash Flow berisi ringkasan penerimaan dan pengeluaran kas perusahaan selama periode tertentu.
Ada 3 (tiga) komponen utama yang menyusun sebuah laporan cash flow, yaitu: 1) arus kas dari operasi, 2) arus kas dari investasi, dan 3) arus kas dari pendanaan.
Untuk memudahkan pemahaman tentang unsur-unsur penyusun laporan cash flow, saya akan menampilkan gambar ilustrasi berikut ini:
Nah, sekarang kita bedah ketiga komponen tersebut...
Arus kas dari operasi  (operating cashflow)
Pada bagian ini, disajikan ringkasan penerimaan dan pengeluaran kas dari aktivitas operasi perusahaan selama periode tertentu.
Apa saja yang termasuk komponen arus kas dari aktivitas operasi
Yang termasuk arus kas dari aktivitas operasi antara lain:
- Penerimaan kas dari pelanggan
- Pembayaran kas kepada pemasok (supplier)
- Pembayaran untuk beban usaha
- Pembayaran gaji karyawan
- Penerimaan bunga
- Pembayaran pajak
- Pembayaran bunga
- Penerimaan kas dari hibah
- Penerimaan dan pembayaran lainnya