Namun jangan salah memahami, atau bahkan juga sampai mengasumsikan bahwa seseorang tanpa pendidikan tinggi tak mampu mendidik seorang anak dengan pondasi yang kuat dalam kebaikan. Sebab terkadang seorang anak yang luar biasa juga terbentuk karena kuatnya tirakat dan doa seorang ibu. Mereka tak begitu memahami ilmu-ilmu umum dalam pendidikan tinggi, namun mereka mengerti ilmu agama sehingga terus mengajarkan sikap kebaikan, terus mencontohkan dan mengarahkan seorang anak pada jalur yang benar dan diridhoi Allah.
Maka definisi pendidikan tinggi yang dimaksud disini bukan hanya berdasar pada banyaknya gelar dan pengetahuan yang telah didapat saja, akan tetapi juga mencakup penerapan pengetahuan, khususnya ilmu agama seorang perempuan dalam kehidupan bermasyarakat, pengasuhan dan proses pengajaran pondasi, moral, dan moderasi beragama bagi anak-anaknya. Hal ini memang selaras dengan perannya, bahwa seorang ibu berperan penting dalam membangun peradaban islam dan memajukan pendidikan.
oleh; Mahasiswa semester satu( Surabaya, 10 Desember 2024(seorang  berkata;Kongkritnya sebuah iman adalah baiknya moral.))                                                                                                                                                                                                                                                                                                                                                                              Â
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H