Â
FUNGSI DALAM SIKLUS, BERHUBUNGAN DENGAN DOKUMEN DAN PENCATATAN, DAN PENGENDALIAN INTERN
Siklus penggajian dan kepegawaian dimulai dengan merekrut pegawai dan berakhir dengan pembayaran kepada pegawai atas jasa yang diberikan dan kepada pemerintah dan lembaga lainnya untuk pajak penghasilan dan kenikmatan pegawai yang terutang.
Dokumen dan catatan:
1. Â Â Â Catatan pegawai (personnel record) : catatan yang berisi data seperti tanggal bekerja, investigasi pegawai, tarif pembayaran, pengurangan yang diotorisasi, penilaian pekerja, dan pemberhentian pegawai.
2. Â Â Â Formulir otorisasi pengurangan ( deduction authorization form ) : formulir otorisasi pengurangan gaji, mencakup jumlah yang bebas pemotongan pajak, ASTEK, pensiun dan asuransi.
3. Â Â Â Formulir otorisasi tarif ( rate authorization form ) : formulir yang mengotorisasi tingkat/tarif gaji.
4. Â Â Â Kartu absen ( time card ) : dokumen yang menunjukkan jam berapa seseorang pegawai mulai bekerja dan jam berapa selesainya serta jumlah jam kerja setiap harinya.
5. Â Â Â Tiket waktu pekerjaan ( job time ticket ) : dokumen yang menunjukkan pekerjaan khusus yang dilakukan pekerja pabrik untuk waktu tertentu.
6. Â Â Â Cek gaji ( payroll check ) : cek yang diberikan kepada pegawai atas jasa yang telah diberikan.
7. Â Â Â Jurnal penggajian ( payroll journal ) : jurnal yang digunakan untuk mencatat cek gaji.