Mohon tunggu...
Hernum Satyanoviani P
Hernum Satyanoviani P Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

Hobi saya menyanyi, memasak, dan keseharian saya selain kuliah saya berjualan online makanan ringan dan barang lainnya

Selanjutnya

Tutup

Ramadan

Menu Berbuka Puasa yang Diminati Kalangan Anak Muda, Nomer 2 Paling Diminati!

25 April 2023   23:08 Diperbarui: 25 April 2023   23:44 628
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Tebar Hikmah Ramadan. Sumber ilustrasi: PAXELS

Bulan Ramadhan merupakan bulan yang paling mulia di antara bulan-bulan yang lainnya. Bulan Ramadhan merupakan bulan yang di dalamnya penuh kebaikan serta dibukanya pintu-pintu surga dan ditutup pintu-pintu neraka oleh Allah SWT. Masuknya bulan Ramadhan menjadi pertanda bahwa datangnya kewajiban umat manusia untuk melaksanakan ibadah puasa Ramadhan. 

Puasa merupakan salah satu ibadah yang hukumnya wajib (fardhu 'ain) bagi umat Muslim. Ibadah puasa Ramadhan dilakukan setiap tahun selama satu bulan penuh. Puasa Ramadhan dilakukan untuk menahan diri dari makan, minum atau segala hal yang membatalkan puasa mulai dari terbit fajar hingga terbenamnya matahari dengan niat mensucikan diri karena Allah SWT.

Seperti yang sudah kita ketahui bahwa ibadah puasa Ramadhan merupakan suatu kewajiban bagi setiap umat muslim dimana puasa dilakukan oleh anak-anak, kalangan anak muda, hingga orang dewasa. 

Kalangan anak muda berlangsung dari usia 12 tahun sampai 21 tahun. Dalam usia tersebut sebagian besar kalangan anak muda sudah memiliki selera masing-masing, khususnya selera dari segi makanan yang diminati. 

Pada saat puasa di bulan Ramadhan, banyak kalangan anak muda membeli makanan untuk sahur dan berbuka puasa bahkan beberapa dari mereka membuat makanan sendiri sesuai dengan yang mereka minati. Nah, kira-kira menu apa saja sih makanan yang diminati oleh kalangan anak muda untuk berbuka puasa?  

Berikut ini adalah macam-macam menu berbuka puasa yang diminati oleh kalangan anak muda.

1. Gorengan

Gorengan merupakan salah satu makanan yang diminati oleh kalangan anak muda sebagai menu berbuka puasa. Gorengan yang biasanya diminati oleh kalangan anak muda yaitu ada bakwan, mendoan, risol, tahu isi sayur, tahu bakso goreng, lumpia isi, dadar gulung, dan gorengan lainnya. 

Gorengan memiliki beberapa kandungan gizi seperti kalori, karbohidrat, lemak dan protein. Namun, mengkonsumsi gorengan dengan jumlah banyak serta dalam jangka panjang bisa berakibat perut buncit, kelebihan berat badan, serta meningkatkan risiko penyakit kronis seperti penyakit jantung, diabetes dan stroke.

2. Es buah

Es buah merupakan menu berbuka puasa yang paling diminati dan dinantikan oleh kalangan anak muda. Es buah menjadi menu yang paling diminati oleh kalangan anak muda karena isian dari minuman ini terdiri dari aneka macam buah-buahan serta perpaduan sirup, susu kental manis dan es batu yang sangat menyegarkan. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ramadan Selengkapnya
Lihat Ramadan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun