1 sdt Wijen putih
1 sdt Wijen hitam
Langkah Membuat :
Pertama-tama semua kacang-kacangan disangrai atau lebih mudah lagi dimasukkan ke dalam oven selama 2-3 menit dengan suhu 160 derajat celcius. Atau bisa disangrai sampai setengah matang.Â
Lalu campurkan semua kacang-kacangan tersebut dengan tepung florentine dalam mangkuk kering. Kalau tidak ada tepung Florentine, bisa dicoba resep adonanku. Lalu Aduk rata.
Sebarkan secara merata adonan kering tersebut pada loyang yang sudah dialasi oleh baking paper agar tidak lengket. Pastikan ketebalan adonan yang disebar sama rata. Kira-kira setengah centimeter. Lalu masukkan pada oven yang sudah dipanaskan terlebih dahulu. Pastikan suhu oven 180 derajat. Panggang adonan selama 10-15 menit atau hingga kekuningan. Lalu keluarkan dari oven.
Setelah panasnya berkurang, potong kue secara perlahan dengan menggunakan pisau pemotong pizza sesuai selera. Persegi, persegipanjang atau diamond.
Proses pemotongan ini memang agak sulit. Karena taburan kacang membuat bentuk potongan kurang rapih. Makanya aku memilih cetakan kue muffin atau cetakan kue pie dari alumunium. Ini lebih mudah karena kita tidak perlu memotong lagi. Bentuknya menjadi bulat, dan rapih. Tapi ingat ketebalannya tetap setengah centimeter ya gaess...
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H