Untuk mendorong proses produksi tempe biji kelor, Astra memberikan bantuan berupa peralatan produksi. Astra juga memberi pelatihan baik manajerial, produksi, kemasan dan menjadi jembatan dibidang pemasaran. Hingga akhirnya tahun tahun 2024, melalui ajang Trade Expo Indonesia, DSA Lombok Utara berhassil mengenalkan produk biji kelor ke pembeli yang berasal dari luar negeri.
Diharapkan keripik tempe biji kelor produksi DSA Lombok Utara dapat diterima oleh masyarakat. Bukan tidak mungkin suatu hari nanti Lombok Utara menjadi produsen keripik tempe biji kelor untuk dunia. Semua bisa diwujudkan dengan bergandengan tangan, petani, koperasi, Astra, dan Pemerintah daerah karena Kita Satu Indonesia.
Referensi
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H