Buah kelapa yang telah bertunas pun menemani pohon pisang. Buah kelapanya juga terbungkus kertas kado. Maknanya tidak jauh berbeda dengan pohon pisang yaitu keluarga yang tumbuh dan berkembang. Kedua tanaman ini nanti akan ditanam oleh kedua pengantin atau keluarganya.
3. Irisan daun pandan dan pupur dingin
Dalam sebuah wadah, ditata plastik-plastik kecil berisikan irisan daun pandan dan pupur dingin. Ukurannya sengaja dibuat kecil agar mudah dicampur dengan potongan kelapa, gula merah, garam,dan minyak masak. Nanti calon pengantin perempuan akan mengaduk dan melemparkannya ke keluarga yang datang meantar jujuran.
4. Minyak masak
Minyak masaknya dikemas dalam plastik kecil. Kehadiran minyak masak karena berguna untuk mengolah masakan yang akan disajikan untuk keluarga. Selain itu ada minyak masak dapat diibaratkan sebagai sarana untuk mengolah kehidupan menjadi sesuatu yang menyenangkan oleh keluarga.
5. Gula habang
Potongan gula merah juga dikemas dalam plastik kecil. Ada harapan yang tersirat dalam gula merah ini yaitu kehidupan keluarga yang baru ini akan terasa manis seperti halnya rasa manis gula habang.
6. Garam
Jika gula memiliki rasa manis, garam yang asin pun perlu diberikan pada masakan agar hasilnya menyenangkan. Kehadiran garam pada perlengkapan ini memiliki arti dapat menambah rasa pada perjalanan keluarga baru ini.
7. Kelapa
Potongan kelapa juga dimasukkan dalam plastik berukuran kecil. Kehadiran kelapa dalam suatu masakan bisa memberi cita rasa gurih. Begitu juga makna potongan kelapa dapat memberi rasa gurih dalam kehidupan keluarga.Â