Menurut opini saya pribadi, Cruella adalah film yang berani dan menarik, terutama bagi penonton yang suka dengan cerita antihero atau dunia mode. Emma Stone berhasil memerankan Cruella dengan sangat baik, dan desain kostumnya benar-benar mencuri perhatian. Meski ada beberapa kelemahan seperti durasi yang terlalu panjang dan karakter pendukung yang kurang tergali, film ini tetap menjadi tontonan yang menghibur.
Bagi yang penasaran dengan sisi lain dari Cruella de Vil, film ini patut ditonton. Tidak hanya soal bagaimana dia menjadi jahat, tapi juga bagaimana dia menggunakan mode sebagai senjata untuk menunjukkan siapa dirinya.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H