Lagu daerah? Haisss, sudahlah lama lepas dari ingatan
Tuan dan Puan, lagi-lagi ini bukan sindiran
Ini kenyataan hidup kami di tanah kejayaan
Yang dekat dengan tangan-tangan penjajahan
Karena kami dibutakan oleh peradaban
Budaya di negeri kami, bisa kapan saja hilang
Dicuri orang atau dilelang lewat sidang
Kalau masih terus menunggu untuk meniru negeri orang
Kapan kita menciptakan budaya untuk Pertiwi?
Kapan mau berbudaya dengan budaya kita sendiri?
Kapan akan berbahasa dengan bahasa sendiri?
Beri Komentar
Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!