Mohon tunggu...
Ismail Marzuki
Ismail Marzuki Mohon Tunggu... Dosen - Hidup ini layaknya cermin, apa yang kita lalukan itulah yang nampak atau kita hasilkan

Memiliki banyak teman adalah kebahagiaan yang tak terkira. Senyum selalu dalam menjalani hidup akan memberi makna yang membekas dalam tiap bait hari-hari

Selanjutnya

Tutup

Humaniora Pilihan

Cara Bahagia Setiap Saat

16 Juni 2020   12:56 Diperbarui: 16 Juni 2020   12:50 109
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

"Kebahagiaan adalah pengalaman spiritual dari menikmati setiap detik kehidupan kita dengan penuh ras cinta, rasa syukur, dan terima kasih, serta pengabdian kepada tuhan yang menciptakan kita" (Denis Waitley)

Aku harus bahagia hari ini! Inilah kalimat yang harus kita katakana setiap saat. Bukankah yang ingin kita cari di dunia ini adalah kebahagiaan? Tidak ada yang lain selain kebahagiaan. Ini tercermin dari doa-doa yang kita panjatkan setiap waktu yaitu ingin bahagia dunia dan akhirat.

Kebahagiaan itu harus di cari bukan ditunggu. Maka dari itu tugas setiap orang adalah menemukan kebahagiaanya setiap saat kapanpun dan di manapun ia berada. Baik di saat banyaknya pekerjaan yang harus dilakukan atau di saat luang.

Kebahagiaan itu berada di dalam hati. Apa yang kita lihat adalah perantara yang menjadikan hati kita bahagia atau gelisah. Demikian pula apa yang kita pikirkan adalah stimulus yang menjadikan kita bahagia atau gelisah. Tugas kita adalah membuat hati kita bahagia atau tetap susah.

Untuk membuat hati Anda selalu merasakan kebahagiaan perlu menejemen kalbu yang baik. Anda bisa melakukan beberapa terapi  berikut agar selalu merasakan kebahagiaan.

Bersyukur

Bersyukur akan membuat Anda tetap bahagia dalam semua keadaan. Jika Anda mampu mensyukuri dengan melihat orang yang lebih bawah (sakit) dari apa yang Anda alami akan menjadi sugesti untuk merasakan kebahagiaan. Dunia di luar diri Anda adalah objek yang boleh jadi mengajak Anda senang atau susah. Tugas Anda adalah memilih apa yang membuat hati Anda senang bukan yang menjadikan hati Anda susah.

Jadikan apa yang diluar Anda sebagai suatu yang bisa dipilih bukan memasukkan apa yang Anda lihat atau yang terjadi pada diri Anda secara bebas. Memang ini tak mudah, namun tetap bisa dilakukan. Bersyukur akan menjadikan dinding hati Anda tetap kuat untuk menerima segala yang terjadi dalam kehidupan Anda.

Bersyukur akan menjadi magnet positif bagi kehidupan Anda. Tariklah semua kebahagiaan setiap saat dalam kehidupan Anda dengan media syukur atas segala nikmat yang diberikan Allah. Usahakan setiap saat Anda selalu bersyukur untuk menikmati setiap jengkal dari kehidupan Anda

Tidak Melihat Kekuarang Diri

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Humaniora Selengkapnya
Lihat Humaniora Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun