Bulan Ramadan tahun kemarin (2022) ada challenge menulis lagi dari sebuah platform menulis. Tanpa ragu saya memberanikan diri untuk mendaftar. Padahal tantangannya cukup berat. Menulis cerita pendek (Cerpen) setiap hari, selama bulan Ramadan, dengan ide cerita mengambil dari ayat-ayat Al-Quran.
Tantangan yang cukup berat, karena selama ini saya seringnya menulis non-fiksi. Tapi karena motivasi saya ingin meningkatkan skill menulis selama Ramadan, maka saya lakukan tantangan itu. Setiap hari saya menulis Cerpen. Dan alhamdulillah, dari 30 cerita pendek yang saya tulis dua di antaranya menjadi juara ke-1 harian. Karena memang setiap hari dipilih 3 cerpen terbaik.
Menariknya, panitia ternyata membukukan cerpen-cerpen yang menjadi juara 1, dan menerbitkannya dengan judul '30 Kisah Inspirasi Qurani'. Dan tentu saja dua cerpen saya pun ada di dalamnya. Alhamdulillah.
Saya semakin yakin, bulan Ramadan adalah momen yang tepat untuk meningkatkan skill. Ramadan sekarang saya gunakan lagi untuk menulis setiap hari, bahkan setiap hari lebih dari dua artikel yang saya tulis. Apalagi ada challenge dari Kompasiana untuk menulis setiap hari di program THR (Tebar Hikmah Ramadan). Semoga saja seperti bulan Ramadan tahun-tahun lalu, selain melatih skill menulis, saya juga mendapat rezeki yang tak terduga. Aamiin.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H