Harapan adalah sahabat manusia yang paling setia. Oleh karena itu, saya memiliki harapan agar semua masyarakat Betawi harus merasa memiliki dan menjaga budayanya sendiri, serta mewariskan kecintaan terhadap budaya kepada anak-cucu-cicit dan keturunannya. Betawi merupakan salah satu suku dari sekian ratus suku yang ada di nusantara, yang harus menjadi perekat umat dalam berbangsa, beragama dan bernegara.
Tinggalkan kepentingan golongan, majukan kepentingan bangsa di masa kini dan akan datang. Tinggalkan pula sikap intoleransi karena sikap tersebut hanya akan mempercepat punahnya adat istiadat, sehingga kearifan lokal yang kita punya hanya tinggal nama dan cerita.
Lebaran Betawi sebagai wujud konkret dari partisipasi masyarakat Betawi untuk “pasang badan” membela dan mendukung sepenuhnya peradaban di Indonesia. Masyarakat Betawi harus mengambil peran untuk turut serta mempererat tali persaudaraan di bumi pertiwi tercinta.
Semoga Lebaran Betawi yang akan datang semakin sukses!
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H