Dalam rangka mencapai tujuan yang diinginkan masyarakat juga harus berperan aktif dan memiliki kesadaran dengan tidak menggunakan petasan dalam acara perayaan dan memilih alternatif yang lebih aman dan ramah lingkungan.
Kesimpulan dari narasi ini adalah penggunaan petasan memiliki bahaya yang serius bagi manusia dan lingkungan sekitar. Penggunaan petasan harus dibatasi atau bahkan dilarang secara menyeluruh untuk melindungi kesehatan manusia dan lingkungan. Alternatif pengganti yang tidak membahayakan dapat digunakan sebagai pengganti petasan yang lebih aman dan ramah lingkungan.Â
Elemen-elemen seperti masyarakat, pemerintah, lembaga berwenang harus bekerja sama untuk membatasi atau melarang penggunaan petasan dan mengedukasi masyarakat tentang bahaya petasan, dampak yang ditimbulkannya, hingga alternatif pengganti yang lebih aman dan ramah lingkungan. Setelah semua hal tersebut dapat terlaksana barulah kita dapat melihat dunia yang lebih aman, sehat, tentram bagi manusia dan alam.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H