Pemeliharaan prasarana dilakukan secara berskala. Seperti halnya pemeliharaan ruang kelas yang dilakukan setiap berapa bulan sekali untuk mencegak kerusakan atau masalah lainnya. Pemeliharaan dapat dilakukan dengan perbaikan kondisi bangunan, untuk mencegah kecelakaan yang akibat ketidaklayakan suatu ruang kelas.
b. Pemeliharaan sarana sekolah
Sarana sekolah sendiri meliputi barang atau alat yang berada pada sekolah ataupun ruang kelas seperti meja, kursi, papan tulis, dan lain sebagainya. Guru ataupun penanggung jawab masalah sarana ini yang bertugas untuk memelihara sarana yang ada. Pemeliharaan dapat dilakukan dengan pengecekan kondisi suatu barang seperti alat elektronik,dan alat peraga dilakukan secara berskala setiap satu tahun sekali.
Selain pemeliharaan sarana dan prasarana ada pula penghapusan sarana dan prasarana yang dimana dilakukan jika sarana dan prasarana sudah benar benar rusak dan tidak layak pakai. Penghapusan saran dan prasarana akan dilakukan setelah barang sudah tidak memenuhi standart fisik dari sarana dan prasarana tersebut, misalkan bangku atau meja yang ada di ruang kelas jika sudah lapuk, keropos, bahkan kayu nya patah.Â
Nah hal ini akan pembuat petugas yang memiliki wewenang dalam penanganan sarana dan prasarana ini akan menindak lanjuti hal tersebut dengan cara memperbaiki ulang jika tidak dapat diperbaiki ulang maka dibuang atau dimusnahkan.
6. Pengawasan Sarana Dan Prasarana Pendidikan.
Pengawasan pada sarana dan prasarana ini dapat dilakukan dengan mengamati, menilai serta mengoreksi agar pelaksanaan pelaksanaan pengadaan sarana dan prasarana ini dapat berjalan sesuai rencana yang telah ditetapkan. Pengawasan terhadap sarana dan prasaraana merupakan usaha yang di tempuh pemimpin dalam membantu personil sekolah untuk membantu dan menjaga saran dan prasarana di sekolah.Â
Pengawasan dapat dilakukan dengan pembuatan laporan terhadap penggunaan sarana dan prasarana yang dapat dilaporkan dalam periode tertentu sesuai dengan kebijakan sekolah. Sarana dan prasarana harus perhatikan kelayakannya, diawasi agar hati-hati dalam penggunaan nya, sehingga sarana prasarana tersebut dalam penggunaannya dapat dipakai kapan saja dalam kondisi yang baik dan dapat meningkatkan proses pembelajaran di sekolah. Ada beberapa aspek yang dapat di awasi dalan strategi pengelolaan sarana dan prasarana, yaitu:
-Pengawasan terhadap analisis penyusunan rencana kebutuhan sekolah
-Pengawasan terhadap pengadaan sarana dan prasarana sekolah
-Pengawasan terhadap investaris sarana dan prasarana sekolah
-Pengawasan terhadap pemanfaatan sarana dan prasarana sekolah
-Pengawasan terhadap pemeliharaan sarana dan prasarana sekolah
-Pengawasan terhadap penghapusan sarana dan prasarana sekolahÂ
Jadi, dengan adanya manajemen dalam pengelolaan sarana dan prasarana akan membantu proses pembelajaran yang efektif dengan memanfaatkan alat peraga atau media yang telah di adakan oleh pihak sekolah. Dalam memanajemen sarana dan prasarana yang baik setiap pemimpin di dalam lembaga sekolah harus memiliki strategi pengelolaan yang dibuat guna untuk mengatur jalannya pengadaan sarana dan prasarana untuk menunjang pembelajaran di sebuah sekolah.
Daftar Pustaka Â
Achmad Sugandi, dkk. 2005. Teori Pembelajaran. Semarang: UPT UNNES PRESS.