Mohon tunggu...
Try Indah F
Try Indah F Mohon Tunggu... Penulis - Mahasiswi:)

Enjoy Everyone:))

Selanjutnya

Tutup

Worklife

Lagi Nggak Semangat Kerja? Berikut Cara Ampuh Bangkitkan Motivasi Kerja agar Kembali Bersemangat

7 Oktober 2021   13:09 Diperbarui: 7 Oktober 2021   14:17 558
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Apakah kamu termasuk orang yang ingin melakukan berbagai hal, namun pada akhirnya tidak melakukan apa-apa karena suatu hal? Misalnya bad mood. Mungkin saat ini motivasi kamu sedang menurun sehingga menyebabkan tidak semangat dalam bekerja. 

Hal tersebut dapat berpengaruh pada kinerja kamu di kantor, lho. Kamu pasti tidak ingin kan performa menurun dan mendapat berbagai keluhan dari atasan maupun rekan kerja?

Agar kembali bersemangat, kamu perlu mengetahui dahulu apa penyebab menurunnya motivasi kerja tersebut. Kemudian, barulah mengatasinya. Well, sebelum memberikan tips untuk membangkitkan motivasi kerja, kali ini kita perlu mengetahui terlebih dahulu definisi motivasi kerja itu sendiri.

Motivasi Kerja

Motivasi kerja Menurut Robbins dan Judge (2008:222)

Motivasi (motivation) didefinisikan sebagai proses yang menjelaskan intensitas, arah, dan ketekunan seorang individu untuk mencapai tujuannya.

Motivasi kerja menurut McClelland yang diterjemahkan Suwanto (2020 : 161) yaitu:

Seperangkat kekuatan baik yang berasal dari dalam diri maupun dari luar diri seseorang yang mendorong orang tersebut untuk berperilaku kerja sesuai dengan format, arah, intensitas dan jangka waktu tertentu.

Dari beberapa pendapat tersebut, dapat disimpulkan bahwa motivasi kerja merupakan suatu dorongan dan daya penggerak yang mempengaruhi individu ke arah yang lebih baik. Tidak heran jika motivasi sering disebut sebagai driving force karena dapat menggerakkan manusia untuk bertingkah laku dan didalam perbuatannya itu mempunyai tujuan tertentu, baik untuk memenuhi kebutuhan maupun mencapai tujuan organisasi.  

Seiring berjalannya waktu, motivasi bahkan semangat kerja karyawan juga bisa mengalami penurunan. Berbagai masalah mungkin bisa saja muncul dan memicu terjadinya hal diluar ekspektasi. Pada saat motivasi kerja karyawan sudah berkurang, tentu saja akan berpengaruh kurang baik pada hasil kerja karyawan tersebut. Apakah kamu juga merasakan hal serupa dalam pekerjaanmu?

Sebelum membahas mengenai cara membangkitkan motivasi kerja yang sempat hilang agar kembali semangat bekerja, alangkah baiknya jika kita cari tahu terlebih dahulu apa saja penyebab umum atau hal yang mengurangi motivasi kerja karyawan.

Merasa Semangat Kerja Menurun? Bisa Jadi Hal Ini Penyebabnya..

1. Micromanagement

Micromanagement merupakan salah satu penyebab motivasi kerja karyawan menurun. Kondisi ini berupa seorang atasan yang menerapkan gaya leadership dengan pengawasan dan pengarahan berlebihan kepada bawahannya. 

Jika disebuah perusahaan kamu menemukan karakter pemimpin seperti itu, tentunya akan membuat kinerjamu mengalami penurunan. Karyawan bisa saja merasa terintimidasi, kesulitan dalam melakukan apapun seperti halnya mengembangkan potensi yang dimilikinya karena adanya batasan yang diperintahkan atasan.

2. Lingkungan Kerja Kurang Nyaman

Lingkungan kerja tampaknya berkaitan dengan pergaulan dan komunikasi antar rekan kerja. Jika pergaulan dan komunikasi baik-baik saja, maka akan menghadirkan sebuah kenyamanan di hati pekerja. 

Sebaliknya, ketika komunikasi dan pergaulan dengan rekan kerja tidak berjalan dengan baik, tentu saja kamu tidak akan merasakan lingkungan kerja yang nyaman. Kenyamanan lingkungan kerja ini sangat berpengaruh pada motivasi kerja karyawan. Jadi, ciptakan lingkungan kerja yang nyaman dan produktif.

3. Merasa Tidak Berkembang

Penyebab lain yang bisa membuat motivasi kerja menurun yaitu perasaan tidak berkembang atau stuck pada sebuah keadaan. Ketika kamu memiliki harapan besar untuk berkembang ditempatmu bekerja, eh ternyata harapan kamu tidak terealisasi, apalagi jika semua ide kamu dibuang mentah-mentah. Disitulah kamu akan berasa tidak berkembang hingga membuat kinerja menurun. 

Tapi jangan khawatir, kamu bisa belajar banyak hal mulai dari menyampaikan ide dan gagasan dengan cara yang lebih menarik dan berusaha untuk menunjukkan bahwa kamu memang pantas mendapatkan penghargaan yang lebih dari perusahaan. So, jangan langsung menyimpulkan bahwa kamu dan perusahaan tidak dapat berkembang bersama ya.

Cara Meningkatkan Motivasi Kerja Agar Semangat Kembali dalam Bekerja

Berikut ini beberapa cara yang bisa kamu lakukan untuk mengembalikan semangat dan motivasi dalam bekerja.

1. Ingat Niat dan Tujuan Awal

Sebagai manusia biasa, terkadang rasa lelah dan penat membuat semangat seseorang menurun. Hal ini membuat penyelesaian sebuah pekerjaan menjadi tertunda. Saat itulah, coba ingat-ingat kembali tujuan kamu bekerja. 

Tujuan itu apakah hanya untuk sekadar mendapatkan uang untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari bersama keluarga maupun mewujudkan cita-cita, atau tujuan lainnya. 

Jika kamu mengingat tujuan itu, tariklah nafas dan ucapkan dalam hati "saya pasti bisa, semangat", maka motivasi dan juga semangat kerjamu pasti akan muncul kembali. Jadi, ubah mindset kamu karena apabila kamu terus bermalas-malasan dan kurang bersemangat, tentu saja tujuan yang diinginkan akan sulit dicapai.

2. Cintai Pekerjaan

Coba Ingat-ingat Kembali "Apa Alasan Saya Mengambil Pekerjaan Ini?"

Tarik napas dalam-dalam dan tenangkan pikiran. Cobalah bertanya pada lubuk hati yang paling dalam "Mengapa saya menerima tawaran pekerjaan ini saat itu?" Mungkin dulu kamu memilih pekerjaan saat ini karena gaji yang dibayarkan tergolong tinggi, jadwal kerja yang fleksibel bahkan lokasi kantor yang sangat strategis. Jika kamu sudah mengingat kembali tentang alasan mengapa memilih pekerjaan ini, maka kamu akan lebih mudah untuk mencintai pekerjaan sekarang.

Melakukan pekerjaan dengan senang hati dapat memberikan hasil yang terbaik, bukan? Nah, apabila kinerja kamu bagus maka karier dan kenaikan gaji akan meningkat. Begitupun dengan motivasi kerja kamu justru akan meningkat juga. Jadi, jangan sia-siakan kesempatan yang telah diberikan perusahaan kepada kamu. 

3. Jangan Takut dan Ragu

Kita pernah gagal, kita pernah kecewa, menyesal, sedih dan merasa jadi orang yang paling sial. Banyak hal yang bisa membuat kita merasa takut dan malah ragu terhadap diri sendiri bahkan dalam hal pekerjaan sekalipun. Apakah ini sesuatu yang normal? Tentu saja, sangat normal. Tetapi kamu harus bisa melakukan sesuatu agar rasa takut dan keraguan itu tidak malah berbalik untuk menyiksa diri kamu.

Rasa takut dan ragu-ragu menimbulkan perasaan yang tidak nyaman. Tapi dari rasa tidak nyaman tersebut, kita sebenarnya sedang didorong untuk bisa melangkah atau melakukan sesuatu yang baru.

Jadi, lawanlah rasa takut dan ragu itu dengan meningkatkan kinerja kamu, tunjukkan kemampuan, ikut kegiatan lain yang dapat membangkitkan kembali semangat dan motivasi kerja kamu. Selain itu, kamu juga bisa berkumpul dan berinteraksi dengan rekan kerja untuk meminta dukungan maupun bertukar pikiran. Just keep going, keep on moving!

4. Berikan Self Reward untuk Diri Sendiri

Pernahkah kamu merasa begitu penat dan lelah setelah bekerja? Merasa motivasi semakin menurun kian hari dan tidak bersemangat? Nah, mungkin ini saatnya untuk memberi Self Reward untuk diri sendiri!

Reward Your Self, You Are Worth It!

Ketika kamu menghadiahi diri sendiri, otak secara tidak langsung melepaskan hormon dopamine yang menjadi obat stres sehingga kita akan merasa baik, bahagia bahkan pikiran kembali fresh. Self-reward juga bisa jadi bentuk rasa sayang pada diri sendiri dan semakin percaya diri. Adapun bentuk self-reward positif yang bisa kamu lakukan buat diri sendiri yaitu:

  • Quality Time Bareng Teman dan Keluarga
  • Mendengarkan Musik
  • Menonton Film
  • Ikut Kelas Workshop Maupun Menjadi Volunteer di Aksi Sosial
  • Wisata Kuliner

Anda Berhak Mendapatkan Self-Reward

Alasan terakhir mengapa self-reward sangatlah penting adalah karena Anda berhak untuk mendapatkannya. Terlepas dari pencapaian apa yang telah diraih atau pun situasi apa yang sedang dialami saat ini, Anda berhak untuk mendapatkan self-reward. 

Anda perlu merasakan bahagia untuk dapat terus memiliki energi positif di dalam hidup ini.

Jadi, saat motivasi maupun semangat kerja Anda menurun, munculkan pikiran-pikiran positif yang dapat memberi kekuatan pada Anda. 

Yakinkan pada diri sendiri, bahwa Anda mampu mengerjakan setiap pekerjaan dengan baik. 

Hilangkan pikiran-pikiran negatif yang bisa menghambat pekerjaan Anda. Selain itu, selalu bersyukur atas rezeki yang diperoleh akan meningkatkan semangat kerja Anda. 

So, pikirkan hal-hal yang menyenangkan saja ya. Cobalah untuk merasa enjoy dan mencari titik ketidaknyamanan tersebut, lalu cari solusinya. Semoga harimu menyenangkan. Sekian artikel mengenai cara meningkatkan motivasi kerja. Semoga bermanfaat.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
Mohon tunggu...

Lihat Konten Worklife Selengkapnya
Lihat Worklife Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun