mata adalah suatu karunia yang mulia dari Allah SWT, berkatNya kita bisa melihat berbagai objek pun jika tidak melihatnya lagi, kita masih bisa terus membayangkan objek tersebut dari visual yang terekam di otak. sungguh harus sangat sangat bersyukur bagi orang yang memiliki mata tanpa cacat ataupun kekurangan, karena mereka bisa merasakan hebatnya rencana Allah dalam menciptakan setiap unsur yang ada di tubuh kita.
namun, mata juga bisa menjadi celaka bagi kita, karena melalui mata kita bisa melihat sesuatu yang seharusnya tidak kita lihat ataupun mendiamkan suatu hal keburukan yang sudah jelas kita ketahui dosanya. semua hal ada bentuk pertanggungjawabannya, termasuk apa yang kita lihat. baik dan buruk yang kita lihat tergantung bagaimana kita bisa mengontrol apa yang sudah diberikan kebebasan untuk kita agar bisa menjaganya dengan baik.
pun ada beberapa hal jika kita melihat sesuatu yang tidak pada tempatnya, melalui teguran lisan merupakan salah satunya. dalam islam mengatur bagaimana cara untuk bersikap ketika melihat adanya kemungkaran. dalam hadist disebutkan :
"Barangsiapa dari kalian melihat kemungkaran, ubahlah dengan tangannya. Jika tidak bisa, ubahlah dengan lisannya. Jika tidak bisa, ingkarilah dengan hatinya, dan itu merupakan selemah-lemahnya"
semoga kita dapat menggunakan mata kita dengan sebaik mungkin dan bersikap sebagaimana mestinya, sehingga bisa mempertanggungjawabkannya di akhirat nanti.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H