Makna denotasi pada makam adalah Batik Truntum yang terletak di atas makam Ratu Malang. Batik Truntum adalah kain batik dengan motif bintang-bintang kecil atau bunga-bunga yang tersebar merata secara repetitif di seluruh kain.
Sedangkan makna konotasinya ialah, kata "Truntum" berasal dari bahasa Jawa yang berarti tumbuh kembali atau bersemi kembali. Motif batik ini mengandung filosofi rasa cinta yang tulus dan abadi serta erat kaitannya dengan pernikahan. Hal ini dapat dimaknai dari bagaimana Amangkurat I mencintai Ratu Malang bahkan sampai saat dia sudah meninggal dunia (Kristian, 2022).
Mitos yang terkandung ialah nilai-nilai spiritual yang berupa kepercayaan dalam penempatan makam. Letak makam di atas bukit menyimbolkan kepercayaan bahwa semakin tinggi dataran makam, semakin dekat jenazah dengan Tuhan, sehingga diharapkan roh jenazah lebih mudah mendapatkan ketenangan.
Selain itu, nilai pencarian spiritual juga dilakukan oleh para peziarah yang datang dengan harapan bahwa segala urusan dalam karirnya, terutama di dunia hiburan, akan dimudahkan lewat restu yang diberikan leluhur.
KESIMPULAN
Atribut visual pada kompleks makam Ratu Malang mencerminkan nilai estetika desain yang erat kaitannya dengan konstruksi sosial masyarakat Jawa. Kain batik, payung, dan tata letak makam berfungsi sebagai elemen identitas, informasi, dan promosi yang tidak hanya membentuk narasi kesakralan makam, tetapi juga memperkuat keberlanjutan budaya. Â
Pada observasi lapangan didapati adanya pengaruh hierarki sosial dalam penataan makam, seperti Ratu Malang dan pengikutnya yang memiliki pembatas dan dilapisi kain batik Truntum sebagai pemilik status paling tinggi di antara makam-makam sekitarnya, sekaligus menambah faktor kesakralan makam. Namun, narasi kesakralan makam ini sering disalahgunakan oleh oknum-oknum tertentu, terutama pencuri kijing. Hal ini dapat dicegah dengan edukasi nilai estetika visual dan budaya bagi masyarakat.Kebaruan dari penelitian ini memberikan perspektif baru dalam Desain Komunikasi Visual dengan atribut visual yang melambangkan konstruksi sosial dan budaya. Penelitian ini juga memberikan sumbangsih untuk ilmu Desain Komunikasi Visual, dengan analisis estetika visual beserta nilai budaya sejarah dari situs makam tersebut. Hal ini menjadi kontribusi penting untuk mengembangkan pemahaman lebih dalam tentang hubungan antara desain, budaya, dan identitas sosial makam dalam praktik DKV.Â
DAFTAR PUSTAKAÂ
Afriati, Eka. 2021. Nilai-Nilai Spiritualitas pada Peziarah Makam Raja Amangkurat I Desa Pesarean, Kecamatan Adiwerna, Kabupaten Tegal. Tegal. (UIN-JKT: Repository). https://repository.uinjkt.ac.id/dspace/handle/123456789/58077Â
Ambar. (2017, June 8). Teori semiotika Roland Barthes - PakarKomunikasi.com. PakarKomunikasi.com. https://pakarkomunikasi.com/teori-semiotika-roland-barthes
ChatGPT. https://chatgpt.com