Sedangkan di Jawa Timur, siapa yang tidak tergiur berpose di tepi kaldera Gunung Ijen atau hutan De Djawatan - Banyuwangi yang sedang naik daun.
Masih ingat kasus foto Pura Lempuyang Luhur di Bali? Sebuah gerbang dengan latar belakang Gunung Agung terlihat begitu menakjubkan. Berdiri di tengah gerbang akan seketika membuat fotomu makin elok. Dan foto itupun makin spektakuler ketika ada pantulan diri yang begitu cantik di atas sebuah kolam.
Kenyataannya? Kolam air berikut refleksi bayangan di atasnya adalah hasil trik fotografi. Dan itulah yang menjadi pangkal masalah. Editor Majalah Fortune, Polina Marinova, yang mengunjungi Pura Lempuyang tidak akan pernah menemukan kolam air itu.
"My hopes and dreams were shattered when I found out the 'water' at the Gates of Heaven is actually just a piece of glass under an iPhone." Begitulah kicauan Polina yang pernah dikutip Kompas.com setahun lalu.
Jadi jika ingin mendapatkan foto terbaik di spot yang instagramable, tetap kreatif membuat komposisi terbaik, tanpa perlu menyulap "batu menjadi air". Anda bukanlah David Copperfield. :)
Kelapa Gading, 27 Desember 2020
Oleh: Tonny Syiariel
Catatan:Â