Bahaya Buah Pinang Bagi Ibu Hamil - Walaupun banyak artikel yang menjelaskan akan manfaat buah pinang untuk kesehatan.
Namun sepertinya, bagi Anda ibu Hamil sebaiknya mewaspadai buah satu ini. Karena beberapa sumber juga menyatakan bahwa ternyata buah satu ini tidak baik dikonsumsi oleh Ibu hamil, bahkan bisa berbahaya baik untuk ibu hamil hingga sang janin.
Lalu, benarkah ?
Mari ungkap faktanya...
Laman webmd.com menyebutkan bahwa buah pinang sering digunakan untuk skizofrenia, sekelompok gangguan mata yang dapat menyebabkan kehilangan penglihatan (glaukoma), pencernaan yang buruk, dan banyak kondisi lainnya, tetapi tidak ada bukti ilmiah untuk mendukung penggunaan ini.
Banyak orang mengunyah buah pinang untuk digunakan sebagai obat yang dapat membantu meningkatkan energi.
Manfaat dari buah pinang ini kemungkinan karena adanya kandungan alkaloid alami, yang berguna untuk melepaskan adrenalin. Yang juga dapat menyebabkan perasaan euforia dan mengatasi stress.
Beberapa kepercayaan tradisional berpendapat bahwa buah pinang juga mungkin menawarkan bantuan untuk berbagai penyakit, dari mulut kering hingga masalah pencernaan.
Langsung dikutip dari sciencedirect.com, delapan manuskrip secara khusus meneliti efek penggunaan buah pinang pada wanita hamil, 5 di antaranya telah mendokumentasikan :
- Efek buruk pada berat badan
- Status neurologis bayi baru lahir
- Rasio jenis kelamin dan hasil kehamilan
- Anemia
- Keguguran
Dikutip dari rxlist.com, buah pinang dapat mempengaruhi sistem saraf pusat dan ini dapat membahayakan kehamilan . Bahan kimia dalam buah pinang dapat masuk ke dalam ASI dan membahayakan bayi menyusui.
Baca juga : Cara Membuat Obat Kuat Dari Buah Pinang Muda
Bahkan konsumsi buah pinang diketahui dapat meningkatkan kemungkinan reaksi merugikan, termasuk kerusakan DNA dan kerusakan janin.
Selain itu, ibu hamil yang menggunakan buah pinang dapat memperlambat perkembangan bayinya sehingga dapat menyebabkan lahirnya berat badan kurang.
Apakah Aman Mengkonsumsi Buah Pinang ?
Buah pinang dianggap MUNGKIN TIDAK AMAN bila diminum dalam jangka panjang atau dalam dosis tinggi. Beberapa bahan kimia dalam buah pinang telah dikaitkan dengan kanker. Bahan kimia lainnya beracun.
Makan 8-30 gram buah pinang bisa menyebabkan kematian.
Mengunyah buah pinang dapat membuat mulut, bibir dan feses menjadi merah.
Juga mengkonsumsi buah pinang secara berlebihan dapat menyebabkan efek stimulan yang mirip dengan penggunaan kafein dan tembakau.
Buah pinang juga dapat menyebabkan efek yang lebih parah termasuk muntah, diare, masalah gusi, peningkatan air liur, nyeri dada, detak jantung tidak normal, tekanan darah rendah, sesak napas, serangan jantung, koma hingga efek samping buah pinang yang paling parah ialah kematian.
Terimakasih... Semoga bermanfaat :)
Segera berkontulasi dengan dokter jika Anda mengalami berbagai gejala dan tanda yang negatif setelah mengkonsumsi buah pinang.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H